Kerja Sama Memudahkan Akses Informasi Pasar Modal

Senin, 30 Oktober 2023 - 18:15 WIB
loading...
Kerja Sama Memudahkan...
Bank DKI turut ambil bagian dalam ajang CMSE 2023. Foto/Ist
A A A
JAKARTA - PT Bursa Efek Indonesia ( BEI ) bersama self regulatory organization (SRO) kembali menyelenggarakan Capital Market Summit & Expo (CMSE) 2023 dengan tema 'Aku Investor Saham’ pada 26-28 Oktober2023. Gelaran tersebut menjadi salah satu upaya stakeholder pasar modal untuk meningkatkan literasi saham, inklusivitas, dan investasi, kepada masyarakat.



Dalam kegiatan ini, Bank DKI ditunjuk sebagai perwakilan BPD bersama perwakilan dari bank BUMN, bank syariah dan bank swasta, yang masing-masing diwakili oleh Bank BNI, Bank Muamalat, dan Bank BCA.

Direktur Teknologi & Operasional Bank DKI merangkap Plt. Direktur Utama Bank DKI, Amirul Wicaksono, merasa antusias atas terjalinnya sinergi antara BEI, SRO dan industri perbankan dalam upaya meningkatkan literasi dan inklusi pasar modal melalui edukasi. Menurut Amirul, sebagai langkah awal, pihaknya akan mewujudkan pendirian Galeri Investasi Digital.

"Secara seremonial dilakukan dengan penandatanganan perjanjian kerja sama antara Bank DKI, BEI dan PT CGS-CIMB Sekuritas Indonesia, yang merupakan sarana mengakses informasi pasar modal serta memudahkan akses investasi bursa saham,” jelas Amirul, dalam keterangannya, Senin (30/10/2023).

Galeri Investasi Digital tidak mensyaratkan adanya fasilitas berupa ruangan khusus. Tujuan didirikan galeri itu di antaranya mengenalkan pasar modal sejak dini, memberikan pemahaman dan praktik investasi di pasar modal, hingga mempermudah akses data publikasi mengenai perkembangan pasar modal.

Senada dengan itu, Sekretaris Perusahaan Bank DKI, Arie Rinaldi, menyatakan inisiatif mendirikan Galeri Investasi Digital merupakan langkah inovatif dan progresif dalam memperkenalkan beragam produk investasi pasar modal bagi para nasabah dan masyarakat luas.



”Bank DKI berharap Galeri Investasi Digital dapat memberikan manfaat yang optimal bagi karyawan, nasabah dan masyarakat, di antaranya dengan melakukan investasi di pasar modal dapat mendorong kesejahteraan finansial masyarakat sehingga berdampak terhadap pertumbuhan ekonomi secara keseluruhan,” imbuh Arie.

(uka)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
23 Calon Emiten Beraset...
23 Calon Emiten Beraset Besar Siap Melantai di Bursa
Bursa Sepekan: IHSG...
Bursa Sepekan: IHSG Tergerus 7,83%, Dana Asing Kabur Rp10,2 Triliun
Anjlok Lagi, IHSG Sesi...
Anjlok Lagi, IHSG Sesi I Terpangkas 2,34 Persen ke 6.591
Rapor IHSG Sepekan:...
Rapor IHSG Sepekan: Melompat 2,48%, Kapitalisasi Pasar Jadi Rp11.786 Triliun
BEI Gembok Saham Wijaya...
BEI Gembok Saham Wijaya Karya usai Gagal Lunasi Surat Utang
Rapor Bursa Sepekan:...
Rapor Bursa Sepekan: IHSG Jatuh, Market Cap Anjlok Rp194 Triliun
IHSG Jeblok, Saham-Saham...
IHSG Jeblok, Saham-Saham Ini Paling Banyak Dilepas Asing
19 Perusahaan Siap IPO,...
19 Perusahaan Siap IPO, Sektor Konsumer Non Siklikal Mendominasi
Bursa Sepekan: IHSG...
Bursa Sepekan: IHSG Rontok, Kapitalisasi Pasar Amblas Rp724 Triliun
Rekomendasi
Nurul Arifin: Tidak...
Nurul Arifin: Tidak Ada Alasan bagi Letkol Teddy Mundur dari TNI karena Menjabat Seskab
Jejak Karier AKBP Heti...
Jejak Karier AKBP Heti Patmawati, Polwan dengan Penugasan Baru sebagai Kapolres Lampung Timur
Sinopsis Sinetron Mencintaimu...
Sinopsis Sinetron Mencintaimu Sekali Lagi, Kamis 13 Maret 2025: Arini Menuntut, Emil Frustasi
Berita Terkini
THR PNS Cair 17 Maret...
THR PNS Cair 17 Maret 2025 , Pemerintah Siapkan Anggaran Rp49,9 Triliun
13 menit yang lalu
Realisasi Program Makan...
Realisasi Program Makan Bergizi Gratis Capai Rp710,5 Miliar, Jangkau 2 Juta Penerima
53 menit yang lalu
Pabrik MinyaKita Tak...
Pabrik MinyaKita Tak Sesuai Takaran Resmi Ditutup, Ini Pemiliknya
1 jam yang lalu
TBS Energi Tumbuh Positif...
TBS Energi Tumbuh Positif di Tengah Transformasi Bisnis Berkelanjutan
1 jam yang lalu
Berapa THR yang Diterima...
Berapa THR yang Diterima PPPK 2025? Cek Kisaran Tanggal Pencairannya
1 jam yang lalu
Jaga Iklim Investasi,...
Jaga Iklim Investasi, Pemerintah Harus Berikan Kepastian Hukum Industri Sawit
2 jam yang lalu
Infografis
Atasi Tawuran, Pemprov...
Atasi Tawuran, Pemprov Jakarta Bakal Buka 500.000 Lapangan Kerja
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved