Prosedur Penanganan Dijalankan, Pasokan Listrik di Bandara Minangkabau Kembali Normal

Kamis, 23 November 2023 - 18:00 WIB
loading...
Prosedur Penanganan Dijalankan, Pasokan Listrik di Bandara Minangkabau Kembali Normal
Bandara Internasional Minangkabau. (Foto: dok Angkasa Pura II)
A A A
PADANG - Pasokan listrik di Bandara Minangkabau, Padang, dipastikan normal untuk melayani penumpang pesawat dan operasional penerbangan.

Executive General Manager Bandara Minangkabau Indrawansyah mengatakan, prosedur dijalankan dengan baik dalam memitigasi gangguan kelistrikan sehingga saat ini pasokan listrik normal kembali.

Indrawansyah menuturkan, pasokan listrik dari gardu ke terminal penumpang pada 23 November 2023 sempat mengalami gangguan sekitar 30 menit dari sekitar pukul 11.30-12.00 WIB.

“Pasokan listrik dari gardu ke terminal penumpang sempat mengalami gangguan, dan ketika ada kejadian malfungsi, maka prosedur berjalan di mana genset kemudian mendukung pasokan listrik ke terminal penumpang. Sehingga, kelistrikan di terminal penumpang saat ini kembali normal,” ucapnya.

Dia juga menyampaikan permohonan maaf atas adanya gangguan kelistrikan di terminal penumpang. Ketika ada gangguan, unit terkait kemudian melakukan penanganan dan saat ini pasokan listrik sudah normal didukung genset yang ada.

"Seluruh fasilitas pelayanan dan operasional di Bandara Minangkabau kini berfungsi dengan baik, setelah gangguan listrik dapat ditangani, keberangkatan dan kedatangan penumpang pesawat berjalan normal,” kata Indrawansyah.
(bga)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1190 seconds (0.1#10.140)