Jokowi Minta Pemda Siapkan Skenario Pemulihan Sektor Terdampak Corona

Kamis, 30 April 2020 - 13:44 WIB
loading...
Jokowi Minta Pemda Siapkan...
Pandemi Covid-19 memukul sektor transportasi dan pariwisata. Foto/Dok Kemenparekraf
A A A
JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengaku optimistis bahwa tahun 2021 akan menjadi momentum pemulihan ekonomi setelah pandemi virus Corona atau Covid-19 melanda Indonesia. Dia pun meminta pemerintah daerah menyiapkan skenario pemulihan terhadap sektor yang terkena dampak paling parah.

“Saya minta kepada gubernur, bupati, walikota, dan kepala Bappeda untuk identifikasi secara detil dampak dari Covid-19 di daerahnya masing-masing,” kata Presiden Jokowi saat membuka Musrenbangnas Tahun 2020, Kamis (30/4/2020).

Jokowi berharap pemerintah daerah bisa memilah dengan cermat sektor-sektor yang terdampak Covid-19. Mulai dari sektor yang terkena dampak paling parah, sektor yang bertahan, dan sektor yang justru bisa mengambil peluang yang ada. “Saya lihat ada beberapa sektor yang sangat terpukul seperti UMKM, pariwisata, konstruksi, transportasi,” katanya.

Dia menambahkan, tahapan mitigasi yang dimaksud memberikan dukungan kepada sektor prioritas yang harus dibantu dan jumlah dari tenaga kerja yang bisa diselamatkan.

"Setelah tahap mitigasi dilakukan, maka proses selanjutnya ialah masuk ke tahap pemulihan. Pemda harus bisa melihat dengan jeli mana sektor yang bisa langsung bangkit, dan mana yang butuh proses agak lama," katanya.

Meskipun demikian, beberapa sektor yang bertahan bahkan bisa tetap bergerak seperti sektor tekstil, kimia, farmasi, alat kesehatan, Mamin, jasa komunikasi, dan sektor logistik. “Saya minta disiapkan strategi besar recovery, peta jalan dan tahapan-tahapan mitigasi,” pungkasnya.
(ind)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1299 seconds (0.1#10.140)