Pertamina Patra Niaga Raih 12 PROPER Emas dan 44 PROPER Hijau di Tahun 2023

Kamis, 21 Desember 2023 - 18:33 WIB
loading...
Pertamina Patra Niaga...
Komitmen Jalankan Ekonomi Hijau, Pertamina Patra Niaga Raih 12 PROPER Emas dan 44 PROPER Hijau di Tahun 2023. (Foto: dok Pertamina)
A A A
JAKARTA - Terus berkomitmen menjaga kelestarian lingkungan dalam proses bisnisnya, Pertamina Patra Niaga kembali menorehkan prestasinya dalam Program Penilaian Peringkat Kinerja Perusahaan (PROPER) 2023 dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK), di Jakarta, Rabu (20/12/2023).

Wakil Presiden RI, KH Ma’ruf Amin mengatakan bahwa PROPER adalah sebagai kompas menuju praktik ekonomi hijau di Indonesia. PROPER perlu dipandang sebagai platform bagi perusahaan untuk ikut ambil bagian dalam pembangunan berkelanjutan, terutama untuk mencegah kerusakan lingkungan dan pencemaran akibat aktivitas industri yang dilakukan.

“PROPER sepatutnya menjadi kompas yang mampu memandu praktik bisnis berkelanjutan dengan mengaplikasikan prinsip ekonomi hijau, bahkan mendorong capaian yang melebihi ketaatan industri terhadap peraturan lingkungan hidup,” ujar Ma'ruf Amin.

Pertamina Patra Niaga Raih 12 PROPER Emas dan 44 PROPER Hijau di Tahun 2023

Direktur Utama Pertamina Patra Niaga, Riva Siahaan mengatakan, penghargaan ini merupakan bukti konkrit Pertamina Patra Niaga dalam mendorong program ekonomi hijau Pemerintah dan menerapkan bisnis yang lebih ramah lingkungan. Hal ini terbukti dengan diterimanya 12 penghargaan PROPER Emas dan 44 PROPER Hijau di tahun ini.

“Artinya ada peningkatan perolehan PROPER Emas dari 6 PROPER Emas di tahun 2022 menjadi 12 PROPER Emas di tahun 2023. Mewakili perusahaan saya bangga dan mengapresiasi seluruh upaya unit operasi di regional yang memberikan kontribusi positif kepada lingkungan dan masyarakat sekitar, serta tetap menjaga kelancaran aspek operasional dan bisnis,” tutur Riva

Adapun 12 penghargaan PROPER Emas yang diterima Pertamina Patra Niaga tersebar di beberapa regional, antara lain:

Regional Sumatera Bagian Utara
1. Depot Pengisian Pesawat Udara (DPPU) Minangkabau, Padang

Regional Jawa Bagian Tengah
2. Fuel Terminal (FT) Rewulu, Yogyakarta
3. FT Maos, Cilacap
4. FT Boyolali
5. DPPU Ahmad Yani, Semarang
6. DPPU Adi Soemarmo, Solo
7. Integrated Terminal (IT) Cilacap

Regional Kalimantan
8. IT Balikpapan
9. DPPU Sepinggan, Balikpapan
10. DPPU Supadio, Pontianak

Regional Sulawesi
11. FT Parepare
12. IT Makassar

Torehan positif ini menurut Riva harus dipertahankan dan menjadi dorongan bagi unit operasi Pertamina Patra Niaga lainnya dalam berkontribusi mengatasi perubahan iklim, pengelolaan lingkungan berkelanjutan, dan pemberdayaan masyarakat.

“Sejalan dengan pesan Wakil Presiden dimana PROPER menjadi salah satu acuan prinsip ekonomi hijau, kami akan terus berkomitmen untuk menjalankan bisnis dibarengi semangat mengelola lingkungan dan pemberdayaan masyarakat. Hal ini adalah bukti komitmen kami untuk turut andil mewujudkan cita-cita Net Zero Emission pada 2060,”ucap Riva.

Untuk mengetahui informasi, capaian, serta kegiatan Pertamina Patra Niaga lainnya dapat mengakses sosial media Instagram @ptpertaminapatraniagadanFacebook @PT PertaminaPatraniaga.
(bga)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
BRI Gandeng HKI Dorong...
BRI Gandeng HKI Dorong Pertumbuhan Ekonomi dan Optimalisasi Kawasan Industri
Mudik Bawa Anak? Ada...
Mudik Bawa Anak? Ada Kids Corner di Serambi MyPertamina, Catat Lokasinya
Pertamina Patra Niaga...
Pertamina Patra Niaga Regional JBB Salurkan Bantuan Korban Banjir di Bandung
Ramadan 2025, Pertamina...
Ramadan 2025, Pertamina Berbagi Takjil di 145 SPBU se-Indonesia
Permudah Masyarakat,...
Permudah Masyarakat, Pertamina Delivery Service Siap Antar LPG Gratis
Terapkan Budaya Kerja...
Terapkan Budaya Kerja Inklusif, BRI Raih Penghargaan Anugerah Avirama Nawasena dari SBM ITB
Pasokan BBM dan LPG...
Pasokan BBM dan LPG di Sumbagsel Jelang Idulfitri Dipastikan Aman
Hadapi Puncak Panen,...
Hadapi Puncak Panen, Bulog Kediri Realisasikan Penyerapan Gabah Petani Terbesar di Jatim
KB Bank Gelar Customer...
KB Bank Gelar Customer Gathering, Apresiasi untuk Nasabah dan Mitra Usaha
Rekomendasi
Kemenekraf Puji Kolaborasi...
Kemenekraf Puji Kolaborasi dengan MNC Group, UMKM Kini Tampil di Layar Kaca Nasional
Rehan/Gloria Juara Polish...
Rehan/Gloria Juara Polish Open 2025
2 Siswi Kembar Muslim...
2 Siswi Kembar Muslim Dipukuli Teman Sekalas di AS, Hijabnya Dilucuti dan Diejek
Berita Terkini
Gerakan Pangan Murah,...
Gerakan Pangan Murah, Kepala Bapanas: Kadin Luar Biasa Gabungkan Hulu dan Hilir
5 jam yang lalu
Jelang Lebaran Momen...
Jelang Lebaran Momen Tepat untuk Membeli Emas, Ini Alasannya
5 jam yang lalu
BNI Terapkan Operasional...
BNI Terapkan Operasional Terbatas Selama Libur Nyepi dan Idulfitri 2025
6 jam yang lalu
CEO Philip Morris: Keberlanjutan...
CEO Philip Morris: Keberlanjutan Ciptakan Hasil Kinerja Bisnis yang Positif
7 jam yang lalu
Berbagi Kebahagiaan...
Berbagi Kebahagiaan Ramadan, Kadin Salurkan 150 Paket Bantuan ke Anak Yatim
8 jam yang lalu
Februari 2025, Bank...
Februari 2025, Bank Mandiri Salurkan KUR Rp9,01 Triliun ke 77.500 UMKM
8 jam yang lalu
Infografis
Petinju Legendaris George...
Petinju Legendaris George Foreman Meninggal Dunia di Usia 76 Tahun
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved