Menjaga Stabilitas Jaringan lewat Netmonk Internet Quality 

Sabtu, 22 Maret 2025 - 17:13 WIB
loading...
Menjaga Stabilitas Jaringan...
Netmonk Internet Quality membantu bisnis dan instansi memantau jaringan real-time, menganalisis performa, serta memastikan koneksi tetap stabil dan optimal. Foto/Dok
A A A
JAKARTA - Konektivitas internet kini telah menjadi kebutuhan utama, baik untuk kebutuhan bisnis hingga instansi publik. Stabilitas jaringan internet bukan lagi sekadar pelengkap, tetapi kunci keberhasilan operasional sehari-hari.

Menjawab tantangan tersebut, Netmonk menghadirkan inovasi baru bernama Internet Quality, sebuah fitur canggih yang memungkinkan pelanggan memantau kualitas jaringan mereka secara lebih komprehensif, real-time, dan mudah diakses.

Sebagai salah satu solusi inovatif dari PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom), Netmonk terus berevolusi untuk menjadi solusi monitoring jaringan yang bermanfaat bagi pengguna, salah satunya dengan menghadirkan fitur Internet Quality.



Fitur Internet Quality mampu membantu pengguna untuk mendapatkan informasi terkini dari kondisi jaringan secara otomatis dengan informasi yang komprehensif dan akurat. Informasi jaringan ditampilkan dalam laporan yang mudah dipahami melalui dashboard yang dapat menunjukkan kualitas maupun status jaringan dan dibagi dalam beberapa kategori.

Untuk kualitas jaringan informasi dibagi ke dalam kategori Excellent, Fair, dan On Checking. Sedangkan untuk status jaringan dibagi dalam kategori Online, Offline, Technical Issues, hingga Suspend. Kategorisasi informasi ini dapat memberikan wawasan komprehensif sehingga membantu pelanggan mengidentifikasi masalah dengan cepat.

“Netmonk merupakan solusi monitoring jaringan yang dihadirkan oleh Telkom untuk menjaga stabilitas jaringan pengguna. Dengan hadirnya fitur Internet Quality pelanggan bisa lebih baik dalam memahami status dan kualitas jaringan yang dapat berdampak terhadap efektivitas operasional," kata EVP Digital Business and Technology Telkom, Komang Budi Aryasa.

Berbeda dengan perangkat monitoring serupa lainnya, Netmonk membawa pengalaman monitoring jaringan ke tingkat berikutnya dengan fitur yang intuitif, visualisasi data yang mudah dipahami, dan filterisasi kategori untuk analisis cepat.

Netmonk juga menjadikan respons pengguna sebagai landasan untuk pengembangan fitur baru, memastikan bahwa Netmonk tetap relevan dan dapat memenuhi ekspektasi yang terus berubah.

Dengan fitur Internet Quality, Netmonk hadir sebagai solusi untuk menjawab kebutuhan jaringan yang andal. Fitur ini menjadi solusi penting bagi berbagai sektor agar dapat mendeteksi gangguan sejak dini, serta menganalisis akar penyebab dan mengoptimalkan performa jaringan sesuai kebutuhan.

(akr)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Pertamina Patra Niaga...
Pertamina Patra Niaga Regional JBB Salurkan Bantuan Korban Banjir di Bandung
Komitmen PLN Icon Plus...
Komitmen PLN Icon Plus dalam Mewujudkan Eco Industrial Park
Prediksi Harga Emas...
Prediksi Harga Emas Bakal Dekati Rp2 Juta per Gram
Menuju Industri Sawit...
Menuju Industri Sawit Berkelanjutan lewat Empat Pilar Utama
Satu Dekade, Lionel...
Satu Dekade, Lionel Group Komit Beri Pelayanan Terbaik ke Pelanggan dan Mitra Bisnis
14 Tahun Dipimpin Ririek,...
14 Tahun Dipimpin Ririek, Telkom Akselerasi Transformasi untuk Perkuat Ekosistem Digital Nasional
Buntut PHK Pekerja,...
Buntut PHK Pekerja, Yamaha Music Manufacturing Asia Komit Tetap Beroperasi
Orang Terkaya Jerman...
Orang Terkaya Jerman Kecipratan Dividen Rp152,5 Triliun, Ini Sumbernya
Identitas Baru Tiga...
Identitas Baru Tiga Dekade Lippo Mall Cikarang, Tampil Lebih Modern
Rekomendasi
Kebahagiaan Ramadan,...
Kebahagiaan Ramadan, The Park Sawangan Ajak Anak Yatim Bertemu Karakter Animasi Entong
Anies Baswedan: RUU...
Anies Baswedan: RUU TNI Jangan Sampai Alihkan Prajurit dari Tugas Utamanya
2 Siswi Kembar Muslim...
2 Siswi Kembar Muslim Dipukuli Teman Sekalas di AS, Hijabnya Dilucuti dan Diejek
Berita Terkini
India Menancapkan Tonggak...
India Menancapkan Tonggak Sejarah Baru Produksi Batu Bara, Tembus 1 Miliar Ton
17 menit yang lalu
Beri Sanksi ke Rusia,...
Beri Sanksi ke Rusia, Uni Eropa Menusuk Sendiri Jantung Ekonominya
1 jam yang lalu
Gerakan Pangan Murah,...
Gerakan Pangan Murah, Kepala Bapanas: Kadin Luar Biasa Gabungkan Hulu dan Hilir
6 jam yang lalu
Jelang Lebaran Momen...
Jelang Lebaran Momen Tepat untuk Membeli Emas, Ini Alasannya
6 jam yang lalu
BNI Terapkan Operasional...
BNI Terapkan Operasional Terbatas Selama Libur Nyepi dan Idulfitri 2025
7 jam yang lalu
CEO Philip Morris: Keberlanjutan...
CEO Philip Morris: Keberlanjutan Ciptakan Hasil Kinerja Bisnis yang Positif
8 jam yang lalu
Infografis
Cara Memberantas Judi...
Cara Memberantas Judi Online lewat Sistem Pembayaran
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved