MNC Sekuritas Gencar Lakukan Pemasaran di Surabaya

Selasa, 27 Februari 2018 - 19:45 WIB
MNC Sekuritas Gencar Lakukan Pemasaran di Surabaya
MNC Sekuritas Gencar Lakukan Pemasaran di Surabaya
A A A
SURABAYA - Berdasarkan survei literasi dan inklusi keuangan yang dilaksanakan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) tahun 2016, indeks literasi keuangan Jawa Timur sebesar 35,58%, atau lebih tinggi dibanding indeks literasi keuangan Indonesia yaitu 29,66%.

Sementara itu, indeks inklusi keuangan Jawa Timur pada 2016 mencapai 73,25% atau lebih tinggi apabila dibandingkan dengan indeks inklusi keuangan Indonesia yaitu 67,82%.

Atas dasar itu, PT MNC Sekuritas semakin gencar melakukan pemasaran di salah satu kota di Jawa Timur melalui peresmian Galeri Investasi Bursa Efek Indonesia (BEI) Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Perbanas Surabaya, Selasa (27/02/2018).

Peresmian Galeri Investasi di Kota Pahlawan tersebut ditandai dengan pengguntingan pita dan penandatanganan piagam kerja sama oleh Ketua STIE Perbanas, Lutfi; Direktur Pengembangan Bursa Efek Indonesia, Nicky Hogan; dan Direktur Utama MNC Sekuritas, Susy Meilina, turut disaksikan Kepala Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Kantor Regional 4 Jawa Timur, Heru Cahyono.

Susy Meilina mengungkapkan, melalui peresmian tersebut, MNC Sekuritas telah memiliki 108 point of sales secara nasional.

"Galeri Investasi BEI STIE Perbanas ikut melengkapi tiga point of sales MNC Sekuritas yang sudah ada sebelumnya di Surabaya, yaitu MNC Financial Services Surabaya di Gedung Bursa Efek Indonesia Surabaya yang merupakan kantor cabang terintegrasi dengan layanan jasa keuangan terpadu dari tujuh unit bisnis MNC Financial Services, termasuk di antaranya MNC Sekuritas," katanya.

Selain itu, lanjutnya, perusahaan sekuritas di bawah naungan MNC Group tersebut juga memiliki poin di Galeri Investasi BEI Universitas 17 Agustus 1945 (UNTAG) Surabaya dan Galeri Investasi BEI Universitas Pembangunan Nasional (UPN) Veteran Jatim.

"Kini kami fokus dalam meningkatkan jumlah nasabah dan transaksi di 71 Galeri Investasi BEI-MNC Sekuritas. Bukan sekedar melakukan penambahan jaringan secara nasional, MNC Sekuritas memastikan setiap point of sales kami memberikan kontribusi positif bagi kinerja perseroan," kata Susy.

Dia menambahkan, MNC Sekuritas juga akan meningkatkan jumlah nasabah dan transaksi syariah. Hal ini dilakukan untuk menyikapi perkembangan ekonomi syariah yang semakin pesat setiap tahunnya.

"Dari 71 Galeri Investasi yang dimiliki perseroan, 15 di antaranya merupakan Galeri Investasi Syariah," tutup Susy.
(ven)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4738 seconds (0.1#10.140)