IHSG Sepekan Anjlok 1,49%, Emiten Prajogo Pangestu Paling Boncos

Sabtu, 13 Januari 2024 - 12:00 WIB
loading...
IHSG Sepekan Anjlok 1,49%, Emiten Prajogo Pangestu Paling Boncos
Bursa Efek Indonesia (BEI) melaporkan indeks saham sepekan periode tanggal 8 sampai dengan 12 Januari 2024. FOTO/dok.SINDOnews
A A A
JAKARTA - Bursa Efek Indonesia (BEI) melaporkan indeks saham sepekan periode tanggal 8 sampai dengan 12 Januari 2024. Indeks Harga Saham Gabungan ( IHSG ) mengalami penurunan.

"Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) penutupan pekan ini mengalami perubahan sebesar 1,49% menjadi berada pada posisi 7.241 dari 7.350 pada penutupan pekan lalu," tulis Pj. S. Sekretaris Perusahaan BEI, Kautsar Primadi Nurahmad dalam keterangan tertulis, Jumat (12/1/2024).



Rata-rata nilai transaksi harian saham yang mengalami peningkatan sebesar 17,20% menjadi Rp9,78 triliun dari 8,34 triliun pada sepekan yang lalu. Peningkatan turut terjadi pada rata-rata frekuensi transaksi harian saham sebesar 5,23% menjadi 1.214.622 kali transaksi dari 1.154.208 kali transaksi pada sepekan lalu.

Rata-rata volume transaksi harian saham mengalami peningkatan sebesar 3,26% selama sepekan, menjadi 16,81 miliar lembar saham dari 16,28 miliar lembar saham. Kapitalisasi pasar Bursa sepekan ini mengalami perubahan sebesar 3,63%, dari Rp11.780,02 triliun pada sepekan sebelumnya menjadi Rp11.352,54 triliun.

Investor asing pada Jumat (12/1) mencatatkan nilai beli bersih sebesar Rp1,12 triliun dan sepanjang tahun 2024 investor asing telah mencatatkan nilai beli bersih sebesar Rp6,07 triliun. Selama sepekan juga terdapat pencatatan 1 obligasi, 1 surat berharga perpetual, 6 saham, dan 3 waran di BEI.

Berdasarkan data BEI, Sabtu (13/1/2024), PT Chandra Asri Petrochemical Tbk (TPIA), yang merupakan saham emiten Prajogo Pangestu menduduki peringkat pertama dengan pelemahan sebesar 37,82% di level Rp3.560 dari penutupan pekan lalu di Rp5.725.



Berikut barisan 10 saham top losers sepekan:

1. PT Chandra Asri Petrochemical Tbk (TPIA) turun 37,82% di Rp3.560 dari Rp5.725.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1851 seconds (0.1#10.140)