BSM Siapkan Rp1,9 Triliun Sambut Lebaran

Kamis, 14 Juni 2018 - 06:18 WIB
BSM Siapkan Rp1,9 Triliun Sambut Lebaran
BSM Siapkan Rp1,9 Triliun Sambut Lebaran
A A A
JAKARTA - PT Bank Syariah Mandiri (BSM) menyatakan, sudah menyiapkan dana tunai sebesar Rp1,9 triliun di Automatic Teller Machine (ATM) untuk menyambut Lebaran tahun ini.

SVP Corporate Secretary Rizky Wisnoentoro mengatakan, secara keseluruhan melalui yang lainnya seperti kantor cabang, perusahaan menyiapkan dana Rp3 triliun.

"BSM siapkan uang tunai untuk Idul Fitri dan menyiapkan tim di kantor pusat dan daerah lebih dari Rp3 triliun. Untuk uang tunai Rp1,9 triliun, belum kesiapan lainnya sampai saat ini," ujarnya kepada wartawan, belum lama ini.

Rizky mengungkapkan, terjadi peningkatan jumlah uang yang disiapkan dari tahun lalu yang sekitar Rp1 triliun, karena dinilainya banyak nasabah baru masuk ke BSM.

"Makin banyak yang minat ke BSM. Ini menunjukkan ke masyarakat tenang selagi liburan Lebaran bisa ambil uang di ATM BSM," katanya.

Dia menambahkan, perusahaan juga sudah melakukan antisipasi di titik-titik yang biasanya paling ramai, terutama di wilayah pulau besar di Jawa dan Sumatra.

"Kami siapkan, jadi ada concern tidak hanya di sekitar Jakarta saja. Untuk antisipasi cuti Lebaran juga sudah dari sebulan sebelum dan sesudah," pungkasnya.
(ven)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.6001 seconds (0.1#10.140)