Pak Erick Thohir! Pertamina Amblas dari Daftar Fortune Global 500 Lho..

Sabtu, 15 Agustus 2020 - 16:49 WIB
loading...
Pak Erick Thohir! Pertamina...
Pertamina Dicutat dari Daftar Fortune Global 500. Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Kabar kurang mengenakkan datang dari perusahaan perminyakan nasional PT Pertamina (Persero) . Bagaimana tidak, holding perusahaan minyak dan gas (migas) plat merah ini tiba-tiba dikabarkan tidak lagi masuk dari daftar 500 perusahaan dunia yang memiliki pendapatan kotor terbesar yang dikumpulkan Fortune atau Fortune Global 500 . Padahal tahun lalu, Pertamina masih masuk peringkat 175 berjejer dengan perusahaan bergengsi lainnya. Namun entah kenapa, tahun ini Pertamina amblas dari Fortune Global 500.

Direktur Keuangan Pertamina Emma Sri Martini mengaku tidak mengetahui secara pasti alasan Pertamina tiba-tiba terdepak dari daftar nilai Fortune Global 500. Bahkan pihak Fortune tidak memberikan alasan yang jelas mengapa Pertamina dicutat dari daftar perusahaan bergengsi dengan pendapatan terbesar tersebut. "Fortune punya metode perhitungan sendiri terkait ranking Fortune Global 500. Perseroan nggak pernah dikonfirmasi," ungkap Emma di acara video conference, Sabtu (15/8/2020).

Baca Juga: Masuk Fortune Global 500, Pertamina Mampu Bersaing di Kancah Dunia

Namun demikian, pihaknya tetap berupaya meningkatkan kinerja perusahaan agar dapat melenggang kembali masuk daftar Fortune Global 500. Meski begitu, untuk bisa masuk di daftar Fortune Global 500 perlu strategi jitu dan kerja keras bersama. "Yang jelas, keluarnya dari deretan tidak akan menghalangi tekad Pertamina untuk mengincar Fortune 100. Harus ada strategi extraordinary," tandas dia.

Dikonfirmasi terpisah, Menteri BUMN Erick Thohir selaku pemegang saham Pertamina, belum menjawab terkait kejutan tersebut. Sebagai informasi, Pertamina tahun lalu menjadi satu-satunya perusahaan asal Indonesia yang masuk dalam Fortune Global 500 berhasil menempati peringkat 175 dari sebelumnya ranking 253.

Baca Juga: Pertamina Kalahkan Facebook dan Alibaba di Tingkat Internasional

Tahun lalu, perseroan berhasil mencetak pendapatan menembus USD57,93 miliar atau melesat 34,9 persen dibandingkan periode sebelumnya. Keberhasilan atas kinerja tersebut Pertamina berhasil unggul dibandingkan sesama perusahaan migas lainnya seperti Repsol dan ConocoPhillips.Tak tanggung-tanggung, tahun lalu perseroan juga unggul di atas raksasa e-commerce asal China Alibaba Group Holding dan Facebook. Namun tahun ini, Pertamina hilang dari deretan Fortune Global 500.
(nng)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Satgas Ramadan dan Idul...
Satgas Ramadan dan Idul Fitri Pertamina Sukses Mitigasi Lonjakan Permintaan BBM dan LPG
Satgas Ramadan dan Idulfitri...
Satgas Ramadan dan Idulfitri Pertamina Bikin Mudik Lancar dan Nyaman
Gabung Danantara, Bank-bank...
Gabung Danantara, Bank-bank BUMN hingga Jasa Marga Kompak Alihkan Saham
Ditetapkan Jadi KEK...
Ditetapkan Jadi KEK Industropolis, Danareksa Optimistis Percepat Investasi di KITB
Genjot Daya Saing UMKM,...
Genjot Daya Saing UMKM, Pertamina Fasilitasi Sertifikasi Halal dan HaKI
Pertamax Oplosan Jadi...
Pertamax Oplosan Jadi Ujian Besar, Dirut Pertamina Jamin Kualitas RON 92
Permintaan Maaf Dirut...
Permintaan Maaf Dirut Pertamina Soal Sengkarut Tata Kelola Minyak
LEMIGAS Uji Kualitas...
LEMIGAS Uji Kualitas BBM Pertamina dan Nilai RON Diukur dari 75 Sampel, Begini Hasilnya
Sejumlah Petinggi Subholding...
Sejumlah Petinggi Subholding Jadi Tersangka, Pertamina Jamin Distribusi BBM Aman
Rekomendasi
Diskusi Ngojak Soal...
Diskusi Ngojak Soal Air Bersih, DPRD Jakarta: Kenaikan Tarif PAM Jaya Masih Logis
Dosen dan Mahasiswa...
Dosen dan Mahasiswa Minta Revisi UU Penyiaran Segera Dilakukan
Giliran PKS Beri Sinyal...
Giliran PKS Beri Sinyal Dukung Prabowo di Pilpres 2029
Berita Terkini
Kejar Pertumbuhan Ekonomi...
Kejar Pertumbuhan Ekonomi 8% Butuh Konektivitas Andal
1 jam yang lalu
Dampak Perang Dagang,...
Dampak Perang Dagang, DPR Dorong Impor Gas Penuhi Kebutuhan Industri
2 jam yang lalu
3 Fakta Menarik Singapore...
3 Fakta Menarik Singapore Airlines, Beri Bonus Fantastis 8 Kali Gaji dalam Setahun
4 jam yang lalu
Benahi Truk ODOL, Aptrindo:...
Benahi Truk ODOL, Aptrindo: Jangan Sampai Omon-omon, Harus Ada Roadmap Jelas
4 jam yang lalu
Sanksi AS Gagal Runtuhkan...
Sanksi AS Gagal Runtuhkan Moskow, Rusia Catat Pertumbuhan Ekonomi 4,1%
5 jam yang lalu
Scooter Prix dan Pertamina...
Scooter Prix dan Pertamina Mandalika Racing Series Bisa Menjadi Katalisator Ekonomi
5 jam yang lalu
Infografis
Daftar Juara Piala Asia...
Daftar Juara Piala Asia dari Tahun 1956 hingga 2023
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved