Pos Indonesia Kerja Sama Treetan Nusantara Network Layani Umrah dan Wisata Halal

Kamis, 06 Juni 2024 - 19:03 WIB
loading...
Pos Indonesia Kerja Sama Treetan Nusantara Network Layani Umrah dan Wisata Halal
PT Pos Indonesia launching bekerja sama dengan PT Treetan Nusantara Network menghadirkan layanan umrah dan wisata halal di Selasar Ar-Razak Masjid Istiqlal Jakarta, Rabu (5/6/2024). Foto/Dok. SINDOnews
A A A
JAKARTA - PT Pos Indonesia (Persero) atau PosIND bekerja sama dengan PT Treetan Nusantara Network menghadirkan layanan umrah dan wisata halal. Launching layanan ibadah umrah dan wisata halal dilakukan di Selasar Ar-Razak Masjid Istiqlal Jakarta Pusat, Rabu (5/6/2024).

Direktur Bisnis Jasa Keuangan PT Pos Indonesia (Persero) Haris mengatakan, keinginan masyarakat untuk menjalankan ibadah umrah dan melakukan perjalanan wisata halal semakin tinggi permintaannya. ”Bahkan tren ini diperkirakan akan terus meningkat di masa yang akan datang,” katanya.

Berdasarkan data APAC Markets Saudi Tourism, statistik resmi Arab Saudi mencatat Indonesia menjadi salah satu negara dengan jemaah umrah terbanyak, yakni sekitar 1,5 juta kedatangan jemaah pada 2023. Tahun ini, ditargetkan menjadi lebih dari 2 juta orang.

Melihat potensi yang ada, ditargetkan minimal 1.000 calon jemaah umrah dan wisata halal dapat diakuisisi oleh Pospay pada 2024. Untuk memajukan sektor industri produk umrah dan wisata halal ini tentu tidak bisa lepaskan dari peran teknologi digital untuk mendukung aktivitas tersebut.

PosIND hadir dan dapat berperan dalam mendukung sektor ini dengan menyediakan salah satu Layanan Financial Service (Jasa Keuangan) berupa Payment lewat channel Phygital (Physical and Digital) yakni di Loket Kantor Pos dan di Aplikasi Pospay Mobile yang dapat diakses oleh masyarakat. ”PosIND turut serta dalam inovasi pembayaran digital dan terintegrasi dengan dukungan izin PJP-1 (BI)," jelasnya.

Adapun ruang lingkup dalam kerja sama tersebut antara lain, penyediaan layanan digital paket perjalanan umrah dan wisata halal melalui Modern Channel POSPAY, penerimaan setoran biaya paket perjalanan melalui Outlet dan Modern Channel POSPAY dan Kegiatan promosi bersama.

Menurut Haris, dalam kerja sama tersebut, PosIND berperan dalam mengintegrasikan sistem Treetan Digital Services (TDS) yang dimiliki Treetan dengan Modern Channel Pospay. Selanjutnya menyediakan sistem aplikasi fitur layanan penerimaan setoran rekening giropos dan Virtual Account baik di Outlet fisik PosIND maupun Modern Channel Pospay, meneruskan keluhan/klaim Konsumen kepada Treetan

Sementara itu, Treetan penyediaan atau pengelolaan sistem Treetan Digital Services (TDS) yang mendukung penyelenggaraan jual beli atau reservasi pembelian paket perjalanan umrah dan wisata halal dengan berbagai mitra tour and travel (seperti marketplace khusus umrah dan wisata halal) dan mengintegrasikan dengan Modern Channel Pospay.

Selain itu, memberikan solusi atas pengaduan/keluhan konsumen sehubungan dengan transaksi dan hal-hal lain yang terkait dengan bidang dan tanggung jawab penjualan paket perjalanan mitra Treetan. Bekerja sama dengan mitra tour and travel yang bonafid, terpercaya, serta memiliki izin lengkap dan berlaku.

Bagi PosIND kerja sama ini akan meningkatkan peran PosIND untuk turut serta berkontribusi dalam ekosistem Ibadah Umrah dan Perjalanan wisata halal di Indonesia. Selain itu, tentu akan menambah kelengkapan fitur layanan di Modern Channel Pospay Mobile, menambah traffic pengguna baru Pospay Mobile atau Monthly Active User/MAU.
(poe)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.5706 seconds (0.1#10.140)