Warga Sumatra Mudik, Jumlah Penyeberang Merak-Bakauheni Naik

Sabtu, 22 Agustus 2020 - 20:45 WIB
loading...
Warga Sumatra Mudik, Jumlah Penyeberang Merak-Bakauheni Naik
Foto/Ilustrasi/SINDOnews
A A A
JAKARTA - PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) kembali sukses melayani layanan angkutan libur panjang HUT Kemerdekaan RI dan Tahun Baru Hijriyah yang berdekatan pada pekan kedua dan ketiga bulan Agustus ini. PT ASDP menyeberangkan tak kurang 230.297 orang dan 27.216 unit mobil pribadi di lintas Merak-Bakauheni.

Corporate Secretary PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) Shelvy Arifin mengatakan, trafik penumpang dan kendaraan pada periode libur panjang Hari Kemerdekaan dan Tahun Baru Hijriyah 2020 menunjukkan peningkatan jika dibandingkan periode sama tahun lalu, terhitung mulai data H-3 atau 14 Agustus 2020 hingga hari H atau 20 Agustus 2020.

"Animo masyarakat yang melakukan perjalanan dengan kapal feri di lintas Merak-Bakauheni relatif masih cukup tinggi seiring hari libur nasional karena bertepatan dengan long weekend. Di masa adaptasi kebiasaan baru ini, masyarakat sudah banyak yang mulai melakukan perjalanan untuk liburan, khususnya dari Sumatera dan Jawa, maupun Bali," tutur Shelvy di Jakarta, Sabtu (21/8/2020).

Tercatat, jumlah penumpang total (pejalan kaki dan penumpang dalam kendaraan) yang menyeberang dari Merak ke Bakauheni sebanyak 230.297 orang atau naik 1% bila dibandingkan periode sama tahun lalu sebanyak 227.753 orang. Diikuti jumlah total roda dua sebanyak 11.744 unit atau naik 12%bila dibandingkan periode sama tahun lalu sebanyak 10.454 unit. ( Baca juga:Update Corona: 151.498 Positif, 105.198 Sembuh dan Meninggal 6.594 Orang )

Selanjutnya untuk kendaraan roda empat pribadi mencapai 27.216 unit atau naik 26% bila dibandingkan periode sama tahun lalu sebanyak 21.615 unit. Dan untuk kendaraan logistik tercatat mencapai 17.666 unit atau turun 6% bila dibandingkan periode sama tahun lalu sebanyak 18.845 unit.

"Jumlah pengguna jasa yang naik feri dengan kendaraan R4 pribadi terus meningkat. Sejak libur Idul Adha, kenaikan R4 pribadi di Merak-Bakauheni mencapai di atas 25%. Ini luar biasa. Akses tol Trans Jawa dan Sumatera yang semakin memperpendek waktu tempuh memang menjadi magnet tersendiri bagi pengguna jasa," ungkapnya.

ASDP pun terus berupaya menghadirkan layanan penyeberangan yang semakin mudah, aman dan nyaman bagi pengguna jasa, mulai dari pembelian tiket, perjalanan di kapal, hingga tiba di pelabuhan tujuan. ASDP juga sangat memperhatokan penerapan protokol kesehatan dan keamanan selama pandemi.
(uka)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1082 seconds (0.1#10.140)