Duta Digital BNI Bantu PMI Hong Kong Melek Keuangan

Rabu, 08 Januari 2025 - 19:40 WIB
loading...
Duta Digital BNI Bantu...
Duta Digital BNI di Indonesia merangkul PMI di Hong Kong memberikan pemahaman yang lebih mendalam tentang produk jasa keuangan dan perbankan. FOTO/dok.SINDOnews
A A A
JAKARTA - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI terus berupaya merangkul Pekerja Migran Indonesia (PMI) di Hong Kong dalam memberikan pemahaman yang lebih mendalam tentang produk jasa keuangan dan perbankan di Indonesia dengan menghadirkan program Duta Digital. Duta Digital tersebut berasal dari para PMI yang dibekali pengetahuan untuk membantu PMI lainnya memperoleh literasi keuangan yang komprehensif.

Corporate Secretary BNI Okki Rushartomo mengatakan, duta digital melalukan kegiatan berupa pengenalan produk perbankan, cara bertransaksi secara aman, memberikan pengetahuan tentang investasi, sekaligus lebih mengenal BNI sebagai bank global yang memiliki solusi digital lengkap.

"Nasabah PMI saat ini sudah sangat mudah bertransaksi bahkan melalui mobile banking terbaru kami wondr by BNI. Banyak juga dari mereka yang sudah memulai investasi seperti saham. Kami ingin agar uang yang mereka hasilkan tidak hanya dibiarkan mengendap, tetapi diinvestasikan dengan baik untuk masa depan mereka," ujar Okki dalam keterangan tertulis, Rabu (8/1/2025).



Program Duta Digital dirancang agar para PMI dapat mengelola portofolio keuangan mereka dengan bijak. Dengan begitu, pekerja migran tersebut tidak hanya bekerja keras di luar negeri, tetapi juga dapat menikmati hasil jerih payah mereka dengan cara yang lebih terencana dan menguntungkan.

Langkah tersebut sejalan dengan upaya pemerintah lewat Kementerian Sosial dan Kementerian Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (P2MI)/Badan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) dalam pemberdayaan PMI setelah menyelesaikan pekerjaan di luar negeri dan menetap kembali di Indonesia.

Dengan memanfaatkan beragam layanan keuangan digital yang disediakan BNI, mereka bisa lebih leluasa dalam mengelola keuangan secara mandiri. BNI berharap agar para PMI dapat memanfaatkan fasilitas perbankan yang ada untuk mengatur dan merencanakan keuangan mereka lebih baik, agar hasil kerja keras mereka tidak sia-sia.

"Fasilitas perbankan BNI dapat memberikan banyak manfaat, terutama dalam hal kemudahan mengelola keuangan dan kebebasan untuk bertransaksi dengan cara yang lebih aman dan efisien," kata Okki.



Saat ini, terdapat 100 Duta Digital PMI di Hong Kong di mana separuhnya tergolong aktif melakukan edukasi. Hingga akhir 2024, jumlah rekening baru di BNI Hong Kong sebanyak 8.500 rekening sehingga total rekening PMI mencapai 74.000 atau mendominasi transaksi perbankan oleh PMI maupun diaspora di negara tersebut.
(nng)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
BNI Beri Fasilitas Pembiayaan...
BNI Beri Fasilitas Pembiayaan bagi WNI yang Ingin Magang di Jepang
Dukung BI, QRIS Tap...
Dukung BI, QRIS Tap Bisa Dipakai lewat Wondr by BNI
BNI Gandeng Duluin Perluas...
BNI Gandeng Duluin Perluas Inklusi Keuangan, Bikin Karyawan Sejahtera
Tambah Alokasi, Mudik...
Tambah Alokasi, Mudik Gratis BNI 2025 Siap Berangkatkan 6.050 Pemudik
BNI Siapkan Uang Tunai...
BNI Siapkan Uang Tunai Rp21 Triliun Penuhi Kebutuhan Lebaran 2025
Momentum Positif Pemain...
Momentum Positif Pemain di Industri Asuransi saat Literasi Masyarakat Meningkat
BNI Beri Cashback hingga...
BNI Beri Cashback hingga Rp10 Juta untuk Investasi Sukuk ST014 lewat Wondr
Bantu Korban Banjir,...
Bantu Korban Banjir, BNI Bagikan Sembako dan Alat Kebersihan di Bekasi
Miliki Aset Rp33,69...
Miliki Aset Rp33,69 Triliun, DPLK BNI Raih Penghargaan Brand for Good
Rekomendasi
Partai Perindo Banten...
Partai Perindo Banten Salurkan Bantuan hingga Bersihkan Rumah Korban Banjir di Serang
Gandeng Huawei, GAC...
Gandeng Huawei, GAC Siap Luncurkan Mobil Listrik Mewah
Menjelang Muktamar PPP,...
Menjelang Muktamar PPP, Mardiono Didorong Maju Jadi Ketum dari Berbagai DPW
Berita Terkini
Ditetapkan Jadi KEK...
Ditetapkan Jadi KEK Industropolis, Danareksa Optimistis Percepat Investasi di KITB
5 jam yang lalu
MNC Life Raih The Best...
MNC Life Raih The Best Asuransi Jiwa di Ajang Infobank-Isentia Digital Brand Awards 2025
6 jam yang lalu
Angela Tanoesoedibjo...
Angela Tanoesoedibjo Beberkan 3 Strategi MNC Group Hadapi Tantangan Bisnis
6 jam yang lalu
Pabrik Gula Djatiroto...
Pabrik Gula Djatiroto Bakal Beroperasi sesuai Rencana
6 jam yang lalu
PHE ONWJ Kolaborasi...
PHE ONWJ Kolaborasi Gelar Safari Ramadan di Sekitar Wilayah Operasi
6 jam yang lalu
Julo Rilis Aplikasi...
Julo Rilis Aplikasi di iOS, Bidik 20 Juta Pengguna Baru
7 jam yang lalu
Infografis
OpenAI Bantu AS Memproduksi...
OpenAI Bantu AS Memproduksi Drone Canggih Berbahaya
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved