27 Inisiatif Transformasi IDSurvey Dibahas saat RUPS RKAP 2025

Selasa, 11 Februari 2025 - 23:06 WIB
loading...
27 Inisiatif Transformasi...
RKAP IDSurvey 2025 mengusung tema Transformasi Korporasi Menuju Keunggulan Bisnis Berkelanjutan, mencerminkan tekad IDSurvey dalam mempertahankan keunggulan sebagai pemimpin pasar TIC. Foto/Dok
A A A
JAKARTA - Awali tahun, IDSurvey Holding BUMN Jasa Survei gelar Rapat Umum Pemegang Saham Rencana Kerja dan Anggaran Perusahaan (RUPS RKAP) tahun 2025 pada Kamis, 30 Januari 2025 di Shangri-La Hotel. RKAP IDSurvey 2025 mengusung tema “Transformasi Korporasi Menuju Keunggulan Bisnis Berkelanjutan”, mencerminkan tekad IDSurvey dalam mempertahankan keunggulan sebagai pemimpin pasar TIC Indonesia.

RUPS dengan agenda penetapan rencana kerja dan anggaran perusahaan tahun 2025 dan rencana kerja dan anggaran tanggung jawab sosial dan lingkukan, serta penetapan kontrak manajemen tahunan yang memuat target KPI Direksi secara kolegial dan Dewan Komisaris tahun 2025, dihadiri oleh Asisten Deputi Bidang Industri Manufaktur KBUMN, Chairiah, pemegang saham seri A, seri B mayoritas dan seri B.



Direktur Utama IDSurvey, Arisudono dalam rapat mengatakan, bahwa tema yang diangkat selaras dengan visi menjadi grup pemastian terpadu Indonesia yang bertaraf global, berkelas dunia, inovatif, tepercaya dan menciptakan nilai bagi para pemangku kepentingan.

"Strategi RKAP 2025 IDSurvey ini disusun berbasis risiko yang selaras dengan Asta Cita, aspirasi pemegang saham, arahan taktis Kementerian BUMN dan dokumen-dokumen terkait lainnya. Hal ini bertujuan untuk menyiapkan diri menuju Top 20 TIC Global pada tahun 2029, mencapai pertumbuhan EBITDA 13%, dan laba bersih sebesar Rp1 triliun,” ungkap Arisudono.

Adapun dalam mencapai target-target yang telah ditetapkan, Dirut IDSurvey Arisudono menyebutkan strategi jangka panjang perusahaan 2025-2029. Pada tahun pertama ini, yakni tahun 2025 terdapat 27 inisiatif transformasi yang akan dijalankan yakni dari aspek Human Capital, Procurement & Asset Management, Digital & IT, Financial Synergy, New Business Model & M&A, Operational Excellence, Strategic Growth & Market Expansion, Go-to-Market, R&D and Sustainability.



Dalam tanggapan yang disampaikan oleh Asisten Deputi Bidang Industri Manufaktur KBUMN, “Terus mengingatkan kepada Dewan Komisaris dan Direksi beserta jajaran perusahaan dalam menjalankan setiap kegiatan agar senantiasa berpedoman pada ketentuan peraturan perundang-undangan, menerapkan prinsip-prinsip Good Corporate Governance dan manajemen risiko secara konsisten, serta internalisasi core values AKHLAK (Amanah, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif, dan Kolaboratif) secara berkelanjutan,” tutup Chairiah.
(akr)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Momen Setahun Sekali,...
Momen Setahun Sekali, Dirut IDSurvey Kobarkan Semangat Jaga Eksistensi
Mudik Aman Sampai Tujuan,...
Mudik Aman Sampai Tujuan, BKI Berangkatkan Pemudik ke 6 Rute
Libatkan Pegawai Muda,...
Libatkan Pegawai Muda, Sucofindo Gelar Aksi Sosial di Tangerang
Cara BKI Memperingati...
Cara BKI Memperingati Bulan Keselamatan dan Kesehatan Kerja Nasional 2025
BKI dan Pelni Berkolaborasi...
BKI dan Pelni Berkolaborasi Wujudkan Transportasi Laut Berkualitas
Gandeng Kemenhub, BKI...
Gandeng Kemenhub, BKI Mengedukasi Pemilik Kapal dan Galangan
Gelar Town Hall, IDSurvey...
Gelar Town Hall, IDSurvey Satukan Langkah Kejar Top 20 Global TIC Company
IDSurvey Kembangkan...
IDSurvey Kembangkan Green Leadership di Kalangan Mahasiswa ITB
Greenhouse & Ecofarm...
Greenhouse & Ecofarm Wujud Komitmen IDSurvey Terhadap Keberlanjutan Lingkungan
Rekomendasi
Diselimuti Jutaan Telur...
Diselimuti Jutaan Telur Raksasa, Gunung Berapi Bawah Laut Purba Ditemukan
Komitmen Keberlanjutan,...
Komitmen Keberlanjutan, FL Technics Indonesia Gelar Bersih-bersih Pantai
Petani Huma di Sukabumi...
Petani Huma di Sukabumi Tewas Tertembak Peluru Nyasar Pemburu Babi Hutan
Berita Terkini
Prudential Dukung Keberlanjutan...
Prudential Dukung Keberlanjutan Lingkungan di Kepulauan Seribu
6 jam yang lalu
Deretan Gedung Pendidikan...
Deretan Gedung Pendidikan Garapan Waskita, Lengkap dengan Nilai Proyeknya
6 jam yang lalu
Genjot Transformasi...
Genjot Transformasi Digital, Anak Usaha Raksasa Telekomunikasi Jerman Perluas Pasar di RI
7 jam yang lalu
LG Batal Bangun Pabrik...
LG Batal Bangun Pabrik Baterai Mobil Listrik di RI, Menteri Rosan Ungkap Penggantinya
7 jam yang lalu
Deposito Emas Pegadaian...
Deposito Emas Pegadaian Capai 1 Ton, Direktur Utama Dorong Masyarakat untuk Investasi Aktif
7 jam yang lalu
Realisasi Investasi...
Realisasi Investasi Kuartal I/2025 Capai Rp465,2 Triliun, Rosan: Sesuai Target
8 jam yang lalu
Infografis
27 Negara Peringatkan...
27 Negara Peringatkan Warganya, Perang Dunia III Akan Terjadi?
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved