Rapor Bursa Sepekan: IHSG Jatuh, Market Cap Anjlok Rp194 Triliun

Sabtu, 15 Februari 2025 - 11:34 WIB
loading...
Rapor Bursa Sepekan:...
Data perdagangan saham berakhir variatif sepanjang pekan ini, FOTO/dok.SINDOnews
A A A
JAKARTA - Data perdagangan saham berakhir variatif sepanjang pekan ini. Rapor Bursa Efek Indonesia (BEI) mencatat kinerja Indeks Harga Saham Gabungan ( IHSG ) melemah 1,54 persen, demikian juga kapitalisasi pasar (market cap) anjlok Rp194 triliun.

IHSG menutup pekan ini di level 6.638,459 dibandingkan pekan sebelumnya yang berada di 6.752,576, demikian mengutip data BEI, Sabtu (15/2). Meskipun IHSG mengalami tekanan, rata-rata nilai transaksi harian justru meningkat sebesar 1,25 persen menjadi Rp12,24 triliun dari Rp12,09 triliun pada pekan sebelumnya.



Di sisi lain, market cap turut mencatatkan koreksi sebesar 1,67 persen dalam sepekan. Kapitalisasi pasar bursa kini berada di angka Rp11.401 triliun, turun dari Rp11.595 triliun pada pekan sebelumnya. Penurunan turut terjadi pada rata-rata frekuensi transaksi harian Bursa yang mengalami penyusutan sebesar 11,58 persen.

Pekan ini, rata-rata frekuensi transaksi tercatat sebanyak 1,16 juta kali, lebih rendah dibandingkan pekan lalu yang mencapai 1,31 juta kali. Rata-rata volume transaksi harian juga mengalami penurunan yang cukup signifikan. Sepanjang pekan ini, volume transaksi harian rata-rata tercatat sebanyak 15,45 miliar lembar saham, merosot 25,55 persen dibandingkan pekan lalu yang mencapai 20,75 miliar lembar saham.



Dari sisi investor asing, terjadi aksi jual bersih (net sell) yang cukup besar. Sepanjang pekan ini, investor asing mencatatkan jual bersih senilai Rp3 triliun.

(nng)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
25 Korporasi Raksasa...
25 Korporasi Raksasa Antre IPO hingga Pertengahan Maret, Berikut Rinciannya
8 Saham Paling Cuan...
8 Saham Paling Cuan dalam Sepekan Periode 10 - 14 Maret 2025, MINE dan PADI Melejit
Rapor Merah Bursa Saham...
Rapor Merah Bursa Saham Sepekan: IHSG Ambles 1,81%, Kapitalisasi Pasar Turun Rp215 T
IHSG Berakhir Terkapar,...
IHSG Berakhir Terkapar, Ada 416 Saham Terseret ke Zona Merah
IHSG Bakal Uji Level...
IHSG Bakal Uji Level Resistance 6.700 di Awal Pekan
IHSG Semringah Sore...
IHSG Semringah Sore Ini, Menguat 1,32% ke Level 6.617
IHSG Nyungsep 2,14%...
IHSG Nyungsep 2,14% ke Level 6.380, Sektor Ini Paling Merana
IHSG Siang Tenggelam...
IHSG Siang Tenggelam 1,34 Persen Jadi 6.432, Transaksi Sentuh Rp5,65 Triliun
23 Calon Emiten Beraset...
23 Calon Emiten Beraset Besar Siap Melantai di Bursa
Rekomendasi
Mengapa AS Tidak Dapat...
Mengapa AS Tidak Dapat Menyelesaikan Masalah Perdamaian Ukraina dengan Tongkat Ajaib?
Profil Irjen Pol Herry...
Profil Irjen Pol Herry Heryawan, Pati Bintang Dua Polri yang Baru Dilantik Jadi Kapolda Riau
Profil dan Perjalanan...
Profil dan Perjalanan Karier Mat Solar, Aktor Bajaj Bajuri yang Melegenda
Berita Terkini
Mata Uang yang Paling...
Mata Uang yang Paling Banyak Dipalsukan di Dunia, Dolar AS Jadi Target Utama
4 jam yang lalu
Jasa Raharja Berikan...
Jasa Raharja Berikan Perlindungan buat Pemudik Lebaran
4 jam yang lalu
Diskon 20% Tarif Tol...
Diskon 20% Tarif Tol Jakarta-Semarang untuk Mudik Lebaran 2025, Ini Rinciannya
4 jam yang lalu
Trump Bangun Cadangan...
Trump Bangun Cadangan Bitcoin, Indonesia Tertarik Ikuti Jejak AS?
5 jam yang lalu
Resmikan Pabrik Emas...
Resmikan Pabrik Emas Freeport di Gresik, Prabowo: Kita Tidak Ingin hanya Jual Bahan Baku
6 jam yang lalu
Cek Rekening, THR PNS...
Cek Rekening, THR PNS Sudah Cair Rp9,36 Triliun
6 jam yang lalu
Infografis
Penjualan Mobil Anjlok,...
Penjualan Mobil Anjlok, Volkswagen akan Produksi Senjata
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved