Warga Jakarta Bisa Perbaiki Instalasi Listrik dalam Rumah Lewat Fitur ListriQu di PLN Mobile
loading...
A
A
A
JAKARTA - PLN terus berinovasi untuk memberikan kemudahan layanan dan pengalaman layanan kelistrikan berbeda bagi pelanggannya. Kali ini, PLN bekerja sama dengan anak perusahaannya, Haleyora Power melakukan pengembangan pada aplikasi PLN Mobile dengan menambahkan fitur ListriQu. Pelanggan dapat memanfaatkan fitur ListriQu sebagai sarana pengaduan terkait masalah instalasi listrik dalam rumah pelanggan.
PLN hanya berwenang untuk menyediakan dan memelihara kelistrikan mulai dari pembangkit hingga ke kWh Meter pelanggan, sedangkan untuk instalasi listrik dalam rumah menjadi tanggung jawab pelanggan.
Peresmian fitur baru ini dilakukan secara go-live di Balai Sudirman, Jakarta oleh Direktur Niaga dan Manajemen Pelanggan PLN, Bob Saril, Jumat (23/4/2021). Sebagai pilot project, layanan ini tersedia untuk pelanggan di wilayah DKI Jakarta.
Bob mengatakan, penambahan fitur ListriQu ini membuat PLN Mobile sebagai platform digital unggulan untuk memenuhi semua kebutuhan pelanggan kian mudah dan maksimal.
“PLN berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik bagi pelanggan, oleh karena itu, PLN akan terus mengembangkan fitur-fitur di PLN Mobile agar semakin maksimal dan memudahkan pelanggan dalam mendapatkan layanan PLN,” ungkap Bob Saril.
Berikut langkah-langkah menggunakan fitur ListriQu via PLN Mobile:
1. Pilih menu “Pengaduan”
2. Pilih jenis aduan “Gangguan Instalasi Pelanggan”
3. Pilih ID Pelanggan/Nomor Meter,
4. Kirim pengaduan
Pelanggan juga dapat melakukan pengecekan status pengaduan
1. Pilih menu “Pengaduan”
2. Pilih tombol riwayat di pojok kanan atas
3. List pengaduan akan muncul dan klik untuk melihat detail
Dengan adanya fitur baru ini, PLN Mobile kini dilengkapi dengan lima fitur yakni pembelian token dan pembayaran tagihan, ubah daya, catat meter, pengaduan gangguan dan keluhan, pasang baru. Adapun fitur ListriQu dapat diakses melalui menu Pengaduan.
“DKI Jakarta menjadi wilayah pertama yang roll-out layanan ini. Secara bertahap, sekitar Mei-Juni 2021 fitur ListriQu di PLN Mobile akan bisa diakses di Jawa-Bali. Kami berharap ke depannya layanan ini bisa memenuhi kebutuhan pelanggan dan dapat juga dinikmati di seluruh Indonesia,” kata Bob.
Sejak dapat diunduh melalui PlayStore dan Appstore, pengguna New PLN Mobile hingga 22 April 2021 tercatat sebanyak 5 juta, sementara di DKI Jakarta mencapai 404.345 pengguna.
Pada kesempatan yang sama, General Manager PLN UID Jakarta Raya, Doddy B. Pangaribuan menyatakan bahwa PLN Mobile ini bisa mengintegrasikan layanan menjadi solusi dalam satu genggaman yang lebih efektif dan cepat.
“Dengan hadirnya ListriQu, pelanggan bisa mendapatkan one stop solution yang efektif dan cepat untuk permasalahan instalasi kelistrikan pelanggan. Pelanggan tidak perlu repot lagi mencari instalatir resmi yang bersertifikat dan terpercaya, karena sudah bisa langsung klik di aplikasi PLN Mobile,” ujar Doddy.
Direktur Utama Haleyora Power, Purnomo turut menambahkan bahwa dengan menggunakan layanan ListriQu pelanggan bisa mendapatkan layanan terbaik berupa petugas yang bersertifikat, harga yang transparan, kecepatan layanan, layanan dan garansi berkualitas, serta material yang berkualitas.
“Kami memastikan layanan terbaik didapat oleh pelanggan. Selain itu, melalui fitur ListriQu, pelanggan dapat melakukan pengecekan order melalui aplikasi PLN Mobile,” kata Purnomo. (CM)
PLN hanya berwenang untuk menyediakan dan memelihara kelistrikan mulai dari pembangkit hingga ke kWh Meter pelanggan, sedangkan untuk instalasi listrik dalam rumah menjadi tanggung jawab pelanggan.
Peresmian fitur baru ini dilakukan secara go-live di Balai Sudirman, Jakarta oleh Direktur Niaga dan Manajemen Pelanggan PLN, Bob Saril, Jumat (23/4/2021). Sebagai pilot project, layanan ini tersedia untuk pelanggan di wilayah DKI Jakarta.
Bob mengatakan, penambahan fitur ListriQu ini membuat PLN Mobile sebagai platform digital unggulan untuk memenuhi semua kebutuhan pelanggan kian mudah dan maksimal.
“PLN berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik bagi pelanggan, oleh karena itu, PLN akan terus mengembangkan fitur-fitur di PLN Mobile agar semakin maksimal dan memudahkan pelanggan dalam mendapatkan layanan PLN,” ungkap Bob Saril.
Berikut langkah-langkah menggunakan fitur ListriQu via PLN Mobile:
1. Pilih menu “Pengaduan”
2. Pilih jenis aduan “Gangguan Instalasi Pelanggan”
3. Pilih ID Pelanggan/Nomor Meter,
4. Kirim pengaduan
Pelanggan juga dapat melakukan pengecekan status pengaduan
1. Pilih menu “Pengaduan”
2. Pilih tombol riwayat di pojok kanan atas
3. List pengaduan akan muncul dan klik untuk melihat detail
Dengan adanya fitur baru ini, PLN Mobile kini dilengkapi dengan lima fitur yakni pembelian token dan pembayaran tagihan, ubah daya, catat meter, pengaduan gangguan dan keluhan, pasang baru. Adapun fitur ListriQu dapat diakses melalui menu Pengaduan.
“DKI Jakarta menjadi wilayah pertama yang roll-out layanan ini. Secara bertahap, sekitar Mei-Juni 2021 fitur ListriQu di PLN Mobile akan bisa diakses di Jawa-Bali. Kami berharap ke depannya layanan ini bisa memenuhi kebutuhan pelanggan dan dapat juga dinikmati di seluruh Indonesia,” kata Bob.
Sejak dapat diunduh melalui PlayStore dan Appstore, pengguna New PLN Mobile hingga 22 April 2021 tercatat sebanyak 5 juta, sementara di DKI Jakarta mencapai 404.345 pengguna.
Pada kesempatan yang sama, General Manager PLN UID Jakarta Raya, Doddy B. Pangaribuan menyatakan bahwa PLN Mobile ini bisa mengintegrasikan layanan menjadi solusi dalam satu genggaman yang lebih efektif dan cepat.
“Dengan hadirnya ListriQu, pelanggan bisa mendapatkan one stop solution yang efektif dan cepat untuk permasalahan instalasi kelistrikan pelanggan. Pelanggan tidak perlu repot lagi mencari instalatir resmi yang bersertifikat dan terpercaya, karena sudah bisa langsung klik di aplikasi PLN Mobile,” ujar Doddy.
Direktur Utama Haleyora Power, Purnomo turut menambahkan bahwa dengan menggunakan layanan ListriQu pelanggan bisa mendapatkan layanan terbaik berupa petugas yang bersertifikat, harga yang transparan, kecepatan layanan, layanan dan garansi berkualitas, serta material yang berkualitas.
“Kami memastikan layanan terbaik didapat oleh pelanggan. Selain itu, melalui fitur ListriQu, pelanggan dapat melakukan pengecekan order melalui aplikasi PLN Mobile,” kata Purnomo. (CM)
(srf)