Sambut Bulan Kemerdekaan, Elizabeth Tebar Diskon untuk Konsumen yang Sudah Divaksin

Rabu, 04 Agustus 2021 - 17:07 WIB
loading...
Sambut Bulan Kemerdekaan,...
Foto/Ist
A A A
JAKARTA - Bulan ini untuk kali kedua masyarakat Indonesia akan memperingati HUT Kemerdekaan RI di tengah kondisi pandemi yang masih memprihatinkan. Namun, semangat dan optimisme harus tetap terjaga, terlebih saat ini pemerintah juga terus menggencarkan penanganan Covid-19 dan mengejar target vaksinasi untuk mencapai kekebalan bersama.

Dukungan untuk program vaksinasi nasional mengalir dari banyak pihak termasuk dunia usaha. Salah satunya merek fashion asli Indonesia, Elizabeth, yang menggelar promo diskon bagi masyarakat yang sudah divaksin.



Direktur Elizabeth, Lisa Subali mengatakan, program vaksinasi sangat penting dalam mempercepat pemulihan kondisi semua sektor di Indonesia, baik sektor kesehatan maupun ekonomi. "Karena itu sudah sewajarnya seluruh masyarakat Indonesia mendukung program vaksinasi ini,” kata Lisa, Rabu (4/8/2021).

Oleh sebab itu, merek yang sudah berdiri lebih dari 58 tahun ini menawarkan promo diskon 10% untuk warga Indonesia. Promo ini berlaku sepanjang bulan Agustus 2021 bagi masyarakat dengan menunjukkan sertifikat vaksin. "Promo berlaku di Toko Elizabeth seluruh Indonesia, offline maupun online," ucapnya.



Untuk pembelian online, masyarakat bisa mendapatkan promo dengan menunjukkan bukti sertifikat vaksin dan KTP melalui DM Instagram ataupun Whatsapp CS Elizabeth. Nantinya, CS Elizabeth akan memberikan kode voucer yang dapat digunakan untuk pembelian melalui website.

“Kami berharap masyarakat tidak menilai dari seberapa besar promo yang kami berikan, tetapi dari sisi bagaimana kita dapat saling membantu untuk memulihkan kondisi Indonesia salah satunya dengan mengikuti vaksinasi Covid-19,” pungkas Lisa.
(ind)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Daftar Ruas Tol Trans...
Daftar Ruas Tol Trans Sumatera Diskon 20% saat Lebaran 2025, Ini Rincian Tarifnya
Diskon 20% Tarif Tol...
Diskon 20% Tarif Tol Jakarta-Semarang untuk Mudik Lebaran 2025, Ini Rinciannya
Tarif Tol Jakarta-Jogja...
Tarif Tol Jakarta-Jogja Usai Diskon 20% Lebaran 2025, Rogoh Kocek Segini
Diskon PPN Sampai Rp220...
Diskon PPN Sampai Rp220 Juta, Segera Miliki One East Penthouse & Residences
Masyarakat Bisa Tuntut...
Masyarakat Bisa Tuntut Ganti Rugi soal MinyaKita Tak Sesuai Takaran, Begini Caranya
Pengusaha Penyeberangan...
Pengusaha Penyeberangan Keberatan dengan Permintaan Diskon Tarif
Tarif Tol Diskon 20%...
Tarif Tol Diskon 20% Mudik Lebaran 2025, Catat Tanggal dan Ruasnya
Memacu Konsumsi Masyarakat...
Memacu Konsumsi Masyarakat saat Ramadan lewat Program Diskon Belanja
Diskon Tarif Listrik...
Diskon Tarif Listrik 50% Berakhir Hari Ini, Sampai Jam Berapa Masih Bisa Beli?
Rekomendasi
Plt Sekjen Perindo AYP:...
Plt Sekjen Perindo AYP: Kontestasi Politik 2024 Pembelajaran untuk Instrospeksi
Kisah Pesepak Bola Balikpapan...
Kisah Pesepak Bola Balikpapan Raih Impian di Tengah Keterbatasan
Klaim Gelar Buka Puasa...
Klaim Gelar Buka Puasa Ramadan, Kedubes Israel di Mesir Picu Kemarahan
Berita Terkini
Prudential Syariah Beri...
Prudential Syariah Beri Asuransi Gratis bagi 100 Pengemudi Ojol Perempuan
1 jam yang lalu
Serambi MyPertamina...
Serambi MyPertamina Siap Layani Pemudik Istirahat di Jalur Mudik
1 jam yang lalu
Bank Mandiri Taspen...
Bank Mandiri Taspen Libatkan 380.000 Nasabah dalam Program Tiga Pilar Mantap
2 jam yang lalu
16 Hari Setop Beroperasi...
16 Hari Setop Beroperasi Selama Mudik, Pengusaha Truk Bisa Rugi Triliunan
2 jam yang lalu
Presiden Direktur MNC...
Presiden Direktur MNC Life Risye Dillianti Didapuk Jadi Wakil Ketua Umum AFTECH
2 jam yang lalu
Bos MNC Life Jadi Wakil...
Bos MNC Life Jadi Wakil Ketua Umum VI AFTECH, Pandu Sjahrir: Bisa Dorong Inovasi
3 jam yang lalu
Infografis
Bacaan Niat untuk Sahur...
Bacaan Niat untuk Sahur Puasa di Bulan Suci Ramadan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved