Ide Mempermanis Dinding Rumah dengan Berbagai Gaya

Rabu, 22 April 2020 - 11:55 WIB
loading...
Ide Mempermanis Dinding Rumah dengan Berbagai Gaya
Foto/Istimewa
A A A
JAKARTA - Pada dinding tidak selalu harus dipasang foto sebagai pemanis ruangan. Banyak hal lain yang dapat digantung, bahkan bukan cuma dalam bentuk pigura.

Dilansir dari laman The Spurce, dinding dapat dijadikan galeri yang terkonsep. Jika dilihat dari letak penempatan di tangga dapat disusun memanjang mengikuti alur tangga.

Pigura yang disusun bisa hanya beberapa hingga dapat dibuat penuh memenuhi dinding area tangga. Gambar di pigura juga bisa foto keluarga atau gambar lain dalam hanya dalam bentuk tulisan.

Letak penempatan lainnya biasanya berada di belakang sofa atau di atas lemari. Di sudut ruangan juga bisa digantung bermacam-macam sehingga pojok nampak lebih ramai.

Namun, jangan lupa menyusun hiasan dinding untuk lebih dulu ditempatkan di lantai. Hal itu agar bisa tergambar apa yang akan terlihat, sehingga muncul pertanyaan sudah cocokkah saat dipasang?

Salah satu konsep galeri yang bisa diusung adalah vintage. Konsep zaman dulu ini bisa menggunakan pigura berwarna coklat, putih, maupun krem dengan di dalamnya memakai gambar bernuansa serupa. Hal ini terkesan lebih lembut untuk dipandang dan dapat menenangkan siapa pun yang melihat.

“Karya seni buatan tangan juga dapat dipajang di dinding. Misalnya, makrame, anyaman bambu, dan lainnya. Penempatan ini dapat digabung dengan aksen taman dalam rumah. Dinding dapat dibuat hijau layaknya rumput kemudian kerajinan makrame dibuat sebagai gantungan pot. Bukan hanya kerajinan tangan benda lain pun dapat dipajang di dinding,” tulis The Spurce.

The Spurce mencontohkan banyak rumah yang menghiasi dinding mereka dengan barang-barang unik khas zaman dulu seperti papan cuci, loyang kue vintage, dan lentera. Penempatan ini biasanya di sudut agar membuat sudut memiliki banyak dimensi dan gaya.

“Cara lain yang menyenangkan untuk memecah dinding galeri adalah dengan menaburkan berbagai benda dan hiasan di antara cetakan,” ungkap The Spurce.

Tampilan pedesaan dari hareandbull ini menggunakan barang-barang yang berbeda seperti papan cuci, loyang kue vintage, dan lentera untuk membuat desain yang memiliki banyak segi yang memberi sudut banyak dimensi dan gaya.

Ide lain di dinding ruang kerja di rumah dengan meletakkan gambar-gambar lucu dari anak Anda. Selain memberi kesan unik dari ruang kerja Anda, semangat mungkin tercipta dari melihat karya si kecil. Jangan lupa, anak pun akan senang atas apresiasi yang Anda berikan dengan memajang karya mereka.

Hiasan di dinding warna warni juga dapat dipilih. Carilah gambar yang dapat dipajang dengan aksen warna warni. Ini membuat sudut rumah anda semakin berwarna. Hiasan unik tapi nanpak sangat sederhana adalah pigura tanpa ada gambar di dalamnya. Berbentuk kotak atau lingkaran berwarna putih di atas dinding warna senada atau lebih muda. Membuat bentuk lebih terlihat dapat dipadu dengan pintu jendela yang digantung begitu saja sebagai hiasan. Cocok untuk kamar tidur yang tidak ingin banyak gambar namun dinding terisi dengan hiasan.

Hiasan di dinding juga bisa tanaman, ya dapat bentuk pot di dalam keranjang atau pot yang ditempel di dinding. Desain lain tanaman yang layaknya ditempel di dinding, tentu sebetulnya terdapat media tanam berbentuk vertikal yang melekat di dinding. Tanaman dapat dipilih yang mudah untuk dirawat. Pencinta tanaman juga dapat membuat karya seni dari tanaman mereka. Seolah-olah di dalam pigura, namun asli dari daun-daun dan bunga. (Ananda Nararya)
(ysw)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.0869 seconds (0.1#10.140)