5 Saham yang Jadi Sasaran Beli Investor Asing

Rabu, 27 Oktober 2021 - 20:52 WIB
loading...
5 Saham yang Jadi Sasaran Beli Investor Asing
Saham perbankan masih menjadi incaran investor asing. Foto/Ilustrasi
A A A
JAKARTA - Menyusul pelemahan indeks harga saham gabungan ( IHSG ) di level 6.602, investor asing terpantau melakukan pembelian bersih saham secara akumulatif mencapai Rp223,65 miliar pada Rabu (27/10/2021). Jumlah tersebut terdiri dari Rp151,56 miliar di pasar reguler, dan Rp72,09 miliar di pasar negosiasi tunai.

Dari total transaksi yang mencapai Rp13,4 triliun, investor asing diketahui telah mengeksekusi dana sebanyak 34,45%. Sisanya masih didominasi investor domestik sebesar 65,55%.



Di pasar reguler, asing paling banyak memborong saham PT Kalbe Farma Tbk (KLBF) senilai Rp112,1 miliar dan Rp31,90 miliar di pasar negosiasi, sehingga akumulasinya mencapai Rp144,01 miliar. Aksi tersebut membuat saham emiten ini terdongkrak naik 3% lebih.

Mengekor KLBF, terdapat emiten dari sektor perbankan yang terus menjadi langganan pembelian asing. Berikut lima emiten teratas yang paling banyak diburu asing di pasar reguler:

1. PT Kalbe Farma Tbk (KLBF) senilai Rp112,1 miliar. KLBF menguat 3,90% ke Rp1.600 dari Rp1.540.
2. PT Bank Mandiri (Persero) Tbk (BMRI) sejumlah Rp102,3 miliar. BMRI anjlok 0,35% ke Rp7.150 dari Rp7.175.
3. PT Bank Negara Indonesia Tbk (BBNI) sebanyak Rp97,0 miliar. BBNI turun 2,75% ke Rp7.075 dari Rp7.275.
4. PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) sebesar Rp58,2 miliar. BBCA terpuruk 1% ke Rp7.450 dari Rp7.525.
5. PT Bank Tabungan Negara Tbk (BBTN) mencapai Rp26 miliar. BBTN longsor 2,25% ke Rp1.740 dari Rp1.780.



Sedangkan ini 5 emiten teratas yang dijual asing di pasar reguler:

1. PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) sebesar Rp92,1 miliar. BBRI turun 1,38% ke Rp4.290 dari Rp4.350.
2. PT Astra International Tbk (ASII) senilai Rp41,9 miliar. ASII merosot 2,44% ke Rp6.000 dari Rp6.150.
3. PT Indo Tambangraya Megah Tbk (ITMG) sejumlah Rp27 miliar. ITMG jatuh 4,17% ke Rp24.150 dari Rp25.200.
4. PT XL Axiata Tbk (EXCL) sebanyak Rp25,3 miliar. EXCL longsor 0,32% ke Rp3.070 dari Rp3.080.
5. PT Elang Mahkota Teknologi Tbk (EMTK) mencapai Rp21,3 miliar. EMTK melemah 0,27% ke Rp1.860 dari Rp1.865.
(uka)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1314 seconds (0.1#10.140)