Usai Penghormatan, Jenazah Harry Azhar Dimakamkan di TMP Kalibata

Minggu, 19 Desember 2021 - 11:35 WIB
loading...
Usai Penghormatan, Jenazah Harry Azhar Dimakamkan di TMP Kalibata
Jenazah Mantan Ketua Badan Pemeriksa Keuangan (BPK), Harry Azhar Azis usai Acara Penghormatan di Gedung BPK akan diberangkatkan untuk dikebumikan di Taman Makam Pahlawan Kalibata Jakarta Selatan. Foto/Dok
A A A
JAKARTA - Jenazah Mantan Ketua Badan Pemeriksa Keuangan ( BPK ), Harry Azhar Azis usai Acara Penghormatan di Gedung BPK akan diberangkatkan untuk dikebumikan di Taman Makam Pahlawan Kalibata Jakarta Selatan, Minggu (19/12/2021).

Harry akan dimakamkan dengan upacara kenegaraan sebagaimana lazimnya mengingat almarhum adalah pejabat di lembaga tersebut pada periode 2014-2017.



Jenazah Harry juga telah disemayamkan di rumah duka dengan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan terpantau melakukan takziyah pada Minggu pagi.

Usai diberikan penghormatan terakhir, rencananya almarhum mantan ketua BPK periode 2014 - 2017 itu akan langsung sholatkan di Masjid Baitul Hasyim yang masih bertempat di komplek Gedung BPK Jakarta Pusat.

Prosesi penghormatan berlangsung secara hybrid melalui platform zoom untuk kerabat yang tidak bisa hadir secara langsung.

Sejak pagi terpantau sejumlah karangan bunga dari para pejabat negara memenuhi jalan menuju Auditorium Gedung Tower dimana menjadi tempat penghormatan terakhir mendiang Harry Azhar.



Perlu diketahui, mantan politisi sekaligus ekonom itu dikabarkan wafat pada Sabtu 18 Desember 2021 di setelah RS Cipto Mangunkusumo karena penyakit yang didalami.

"Beliau masih bekerja sampai hari terakhir," ujar Hanifah Azhar, dikutip MNC Portal Minggu (19/12/2021).

Sebagai informasi, Harry Azhar sempat menjabat sebagai Ketua BPK pada periode 2014-2017. Pada 2017, terjadi perombakan BPK sehingga posisi Harry tergeser oleh Moermahadi Soerja Djanegara. Lalu, Harry kembali terpilih menjadi anggota BPK periode 2019-2024.

Kariernya yang lain adalah sebagai Tim Ahli Bidang Ekonomi PAH II BP MPR RI (2001-2002), Anggota Komisi Konstitusi (MPR RI) (2003-2004), Tim Ekonomi DPP Partai Golkar (2001-2004) dan Wakil Ketua Balitbang DPP Golkar (2003-2005).

(akr)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1287 seconds (0.1#10.140)