Kabar Gembira! Kartu Sembako 2022 Sudah Bisa Dicairkan, Terima Rp600 Ribu Tanpa Potongan

Jum'at, 11 Maret 2022 - 15:53 WIB
loading...
Kabar Gembira! Kartu Sembako 2022 Sudah Bisa Dicairkan, Terima Rp600 Ribu Tanpa Potongan
Penyaluran dana Program Kartu Sembako dari Kementerian Sosial (Kemensos) di Tangerang Selatan (Tangsel) telah selesai dilakukan oleh PT Pos Indonesia (Persero). Dipastikan dana disalurkan 100% tanpa potongan. Foto/Dok
A A A
TANGERANG SELATAN - Penyaluran dana Program Kartu Sembako dari Kementerian Sosial (Kemensos) di Tangerang Selatan (Tangsel) telah selesai dilakukan oleh PT Pos Indonesia (Persero). Dipastikan dana disalurkan 100% tanpa potongan.

"PT Pos membayarkan sesuai yang diinformasikan Kemensos. Masing-masing Keluarga Penerima Manfaat (KPM) menerima Rp600 ribu pada tahap 1 ini dalam bentuk tunai, tanpa ada potongan sepeser pun. Hukumnya haram bagi petugas memotong dana," ujar Eksekutif Manager Kantor Pos Cabang Tangerang Selatan, Sri Pujiyati pada Jumat (11/3/2022).



Sebanyak 17.713 KPM menjadi target penyaluran tahap pertama ini. Penyaluran program kartu sembako di Tangsel tersebut merupakan bagian dari 18,8 juta KPM di seluruh Indonesia. Penyaluran harus selesai dalam 14 hari sejak dimulai serentak pada Minggu, 20 Februari 2022.

Adapun dana yang diberikan kepada KPM, sebanyak Rp 600 ribu untuk tiga bulan sekaligus, yaitu Januari, Februari, dan Maret (per bulan Rp200 ribu).

"Penyaluran dilakukan mulai dari 22 Februari 2022, berjalan lancar. Target sehari disalurkan kepada 1.000-2.000 KPM. Alhamdulillah, sejauh ini tidak ada kendala berarti," kata Sri.

Sri menekankan, agar KPM memanfaatkan dana bansos untuk memenuhi kebutuhan pokok sehari-hari. "Jangan dipakai untuk membeli minuman keras, rokok, dan obat terlarang," imbaunya.

Dalam penyaluran dana program kartu sembako, Pos Indonesia menerapkan tiga metode, yaitu diambil di Kantor Pos, dibagikan melalui komunitas, dan diantar langsung ke rumah KPM.



Sementara Juru bayar Kantor Pos Tangerang Selatan, Tri Haryadi menuturkan, selalu berkoordinasi dengan pihak kelurahan dan aparat dalam proses penyaluran. Protokol kesehatan (prokes) pun selalu diterapkan.

"Kadang ada KPM ada yang tidak menaati prokes, terutama orang yang lanjut usia. Kami selalu mengingatkan agar taat prokes. Jika KPM lansia mengambil dana di Kantor Pos biasanya kami prioritaskan, didahulukan," kata Tri.

Sebagai informasi tahun ini, Kemenkeu menerangkan Rp45,12 triliun telah dianggarkan untuk Program Kartu Sembako. Program kartu sembako Januari-Maret 2022 dicairkan sekaligus. Dengan begitu, sebanyak 18,8 juta Keluarga Penerima Manfaat (KPM) sasaran kartu sembako akan menerima bantuan senilai Rp600.000.

(akr)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3496 seconds (0.1#10.140)