KAI Tebar Diskon Tiket Mudik 60% hingga Flash Sale Rp75.000, Cek Daftar Rutenya

Kamis, 21 April 2022 - 10:21 WIB
loading...
KAI Tebar Diskon Tiket...
KAI menghadirkan diskon tiket mudik lebaran hingga 60% dan flash sale Rp75.000. FOTO/KAI
A A A
JAKARTA - PT Kereta Api Indonesia (Persero) menghadirkan program KAI Access Ramadan Festive 2022 , di mana masyarakat dapat membeli lebih dari 6.000 tiket kereta api dengan potongan hingga 60% di masa Angkutan Lebaran 2022.

Kahumas PT KAI Daop 1 Jakarta Eva Chairunisa Untuk area Daop 1 Jakarta keberangkatan awal Stasiun Gambir dan Pasar Senen, pada KAI Access Ramadan Festive 2022 selain diskon hingga 60 persen juga terdapat promo tiket KA seharga Rp 75.000, melalui program Flash Sale untuk KA eksekutif dan sejumlah KA lainnya.

“Adapun Diskon tiket hingga 60 persen dan Flash Sale seharga 75 ribu untuk keberangkatan Gambir dan Pasar Senen berlaku untuk jadwal perjalanan tanggal 4 s.d 13 Mei 2022. Promo hanya berlaku untuk pembelian melalui aplikasi KAI Access,” kata Kahumas PT KAI Daop 1 Jakarta Eva Chairunisa dalam keterangannya, Kamis (21/4/2022).



Eva mengatakan Jika diskon tiket hingga 60 persen dapat dipesan sepanjang hari, khusus Flash Sale waktu pemesanan hanya pada pukul 17.00 s.d 18.00 WIB. Kedua program tersebut memiliki batas waktu pemesanan terakhir pada Kamis 21 April 2022

“KAI Access Ramadan Festive dihadirkan untuk mengajak masyarakat naik kereta api pada masa mudik lebaran ini dengan pengaturan pilihan tanggal alternatif untuk mudik karena secara umum tiket angkutan lebaran 2022 masih tersedia,” tambahnya.

Daftar KA dan rute diskon hingga 60% keberangkatan dari Stasiun Gambir dan Stasiun Pasarsenen periode keberangkatan 4 Mei s.d 13 Mei :

1. KA Argo Sindoro (Gambir - Semarang Tawang)
2. KA Sembrani (Gambir - Surabaya Pasarturi)
3. KA Purwojaya (Gambir - Cilacap)
4. KA Argo Cheribon (Gambir - Tegal dan Gambir - Cirebon)
5. KA Gumarang (Pasar Senen - Surabaya Pasarturi)
6. KA Sawunggalih (Pasar Senen - Kutoarjo)
7. KA Jayakarta (Pasar Senen - Surabaya Gubeng)
8. KA Kertajaya (Pasar Senen - Surabaya Pasarturi)



Daftar KA dan rute yang mendapatkan promo Flash Sale Rp75.000 periode keberangkatan Stasiun Gambir dan Pasar Senen 4 s.d 13 Mei 2022 :

1. KA Argo Bromo Anggrek (Gambir - Surabaya Pasarturi)
2. KA Argo Lawu (Gambir - Solo Balapan)
3. KA Argo Muria (Gambir- Semarang Tawang)
4. KA Argo Parahyangan (Gambir - Bandung)
5. KA Gajayana (Gambir - Malang)
6. KA Brawijaya (Gambir - Malang)
7. KA Bima (Gambir - Surabaya Gubeng)

Dengan naik kereta api penumpang dapat bebas dari macet, aman, nyaman, dan sehat. Hal tersebut dikarenakan KAI selalu memastikan perjalanan KA menerapkan protokol kesehatan sesuai aturan yang ditetapkan pemerintah di masa pandemi Covid-19 serta perjalanan KA sudah terjadwal dengan efektif.

(nng)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Libur Panjang Paskah,...
Libur Panjang Paskah, KAI Jual 486 Ribu Tiket KA Jarak Jauh
Libur Panjang Paskah,...
Libur Panjang Paskah, KAI Siapkan 821 Ribu Tempat Duduk untuk KA Jarak Jauh
KAI Layani 29,17 Juta...
KAI Layani 29,17 Juta Pelanggan Selama Masa Angkutan Lebaran 2025
KAI Group Angkut 16,3...
KAI Group Angkut 16,3 Juta Penumpang Selama Angkutan Lebaran 2025
Diskon Tarif Tol 20%...
Diskon Tarif Tol 20% Mulai Berlaku Kamis 3 April 2025, Catat Sampai Kapan!
Ada Diskon BBM Rp300...
Ada Diskon BBM Rp300 per Liter dari Pertamina, Begini Caranya!
Hingga H-2 Lebaran,...
Hingga H-2 Lebaran, 1,6 Juta Penumpang Sudah Mudik dengan Kereta Api
Catat! Diskon Tarif...
Catat! Diskon Tarif Tol 20% Masih Berlaku Saat Arus Balik Lebaran 2025
Arus Mudik 21-27 Maret,...
Arus Mudik 21-27 Maret, KAI Sudah Layani 1,2 Juta Penumpang
Rekomendasi
Profil Bunda Iffet,...
Profil Bunda Iffet, Ibu Bimbim Slank yang Meninggal Dunia di Usia 87 Tahun
Sowan ke Kiai Tapal...
Sowan ke Kiai Tapal Kuda, Cak Imin Sebut Iman Sukri Bakal Pimpin DPW PKB Bali
Jenazah Bunda Iffet...
Jenazah Bunda Iffet Akan Dimakamkan di TPU Karet Bivak
Berita Terkini
Iwan Sunito Bagikan...
Iwan Sunito Bagikan Tips Sukses Bisnis di Industri Properti Australia
34 menit yang lalu
Progres Pembangunan...
Progres Pembangunan Pelabuhan Patimban Tembus 78,9%, Menhub Target Rampung Oktober 2025
48 menit yang lalu
DAmandita Sentul Tawarkan...
D'Amandita Sentul Tawarkan Rumah Smart Living Pure Nature Rp700 Jutaan
51 menit yang lalu
Perusahaan AS Tetap...
Perusahaan AS Tetap Ekspansi di Tengah Kebijakan Efisiensi Pemerintah
57 menit yang lalu
Atasi Kesenjangan Pasokan...
Atasi Kesenjangan Pasokan Gas Bumi, Pemerintah Diminta Buka Kebijakan Impor
1 jam yang lalu
Perluas Layanan Pembiayaan,...
Perluas Layanan Pembiayaan, SIF Perluas Jangkauan hingga Makassar
1 jam yang lalu
Infografis
Daftar Juara Piala Asia...
Daftar Juara Piala Asia dari Tahun 1956 hingga 2023
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved