Dituding Anti-Yahudi, Kanye West Punya Harta Rp60 Triliun dari Bisnisnya

Sabtu, 15 Oktober 2022 - 13:45 WIB
loading...
Dituding Anti-Yahudi,...
Kanye West dilanda cobaan setelah dianggap bersikap anti-Yahudi. Foto/Reuters
A A A
JAKARTA - Kanye West kini jadi sorotan dunia. Gara-garanya, dia memposting pernyataan yang dianggap anti-semit ( Yahudi ) di media sosialnya. Akun Instagram dan Twitternya pun diblokir.



Di akun Instagramnya, mantan suami Kim Kardashian itu sebelumnya menuduh rapper Diddy dikendalikan oleh orang-orang Yahudi. Pesan itu dinilai berperan dalam teori konspirasi anti-Semit yang sudah lama ada.

Saat akun Instgramnya ditangguhkan, West kemudian mencuit di Twitter dengan mengatakan "death con 3 On Jewish people". Death con 3 tampaknya merupakan penggunaan istilah yang kacau dan menyampaikan kekerasan yang jelas bagi banyak orang yang melihatnya.

Gara-gara itu, JP Morgan Chase, raksasa perbankan Amerika Serikat, memutus kontraknya dengan rapper dan desainer Kanye West, yang menggunakan nama Ye dan merek Yeezy.

Sebuah surat yang diterima BBC tertanggal 20 September mengungkap pemutusan kontrak itu. Dalam surat itu, bank memberi waktu kepada West hingga 21 November untuk mentransfer bisnisnya.

West memang pernah juga mengkritik kepemimpinan JP Morgan dan mengatakan mereka tidak akan memberinya akses ke kepala eksekutif bank Jamie Dimon. Kepada Bloomberg West menegaskan bahwa dia memutuskan hubungan dengan mitra perusahaannya dan "sudah waktunya bagi saya untuk melakukannya sendiri".

Bisnis penyanyi yang terkenal dengan album The College Dropout ini memang tengah mendapat cobaan. Adidas, salah satu mitra bisnisnya, mengatakan sedang meninjau kesepakatannya dengan West.

"Adidas tidak menyebutkan dasar peninjuan itu, tetapi hanya mengatakan kemitraan yang sukses berakar pada rasa saling menghormati dan nilai-nilai bersama," tulis BBC, dikutip Sabtu (15/10/2022). Padahal, kemitraan Adidas dengan Yeezy adalah salah satu kolaborasi paling sukses dalam sejarah Adidas.

Tak cuma itu, bulan lalu West juga mengatakan telah mengakhiri kemitraannya dengan pengecer Gap. Dia menuduh perusahaan itu gagal memenuhi persyaratan kesepakatan, termasuk gagal membuka toko mandiri untuk label mode Yeezy-nya.



Bisnis memang menjadi salah satu pengisi pundi-pundi Kanye West. Berkat bisnisnya itu, mengutip celebritynetworth.com, West ditaksir memiliki kekayaan sebesar USD4 miliar atau sekitar Rp60 triliun (kurs Rp15.000). Dengan kekayaan itu, Kanye West mencatatkan diri sebagai salah satu dari tiga orang kulit hitam terkaya dalam sejarah Amerika.

(uka)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1964 seconds (0.1#10.140)