Mantan Bos Pertamina Buka-bukaan soal Harga Keekonomian Pertalite

Senin, 24 Oktober 2022 - 16:03 WIB
loading...
Mantan Bos Pertamina...
Harga keekonomian Pertalite hampir sama dengan Pertamax. Foto/Antara
A A A
JAKARTA - Pemerintah telah menaikkan harga bahan bakar minyak ( BBM ) bersubsidi jenis Pertalite (RON 90) dan solar pada 3 September 2022 lalu. Pertalite kini dijual Rp10.000 per liter dan solar Rp6.800 per liter.



Kendati demikian, sejumlah kalangan berpandangan bahwa harga jual Pertalite saat ini ternyata masih lebih rendah dari harga keekonomiannya. Pasalnya, harga itu masih disubsidi oleh pemerintah.

Direktur Utama Pertamina Periode 2006-2009 Ari Soemarno mengatakan, harga keekonomian Pertalite sebenarnya tidak jauh berbeda dengan Pertamax (RON 92). Namun, apabila harga keduanya terlampau jauh, artinya pemerintah masih memberikan subsidi yang cukup besar bagi Pertalite.

"Jadi kalau sekarang Pertalite jauh di bawah harga Pertamax, berarti ada subsidi keekonomian yang besar dan ini kemungkinan untuk ke depan tergantung dari harga minyak dan BBM internasional, dan nilai kurs rupiah. Itu dia yang menentukannya kalau bicara Pertalite," kata Soemarno dalam acara daring Energy Corner, Senin (24/10/2022).

Dia menuturkan, bahwa harga minyak mentah sempat mengalami penurunan dibandingkan pada periode awal tahun. Penurunan harga terjadi karena kondisi pasar yang pesimistis lantaran adanya potensi resesi.

OPEC kemudian memutuskan untuk mengurangi produksi sebesar 2 juta barel per hari (bph). Dampaknya, harga kembali naik di level USD90-an per barel.

"Bagi OPEC biaya yang terbaik USD 90 per barel. Karena itu OPEC menurunkan produksi untuk menjaga harga minyak di level itu," tuturnya.

Di samping itu, Soemarno mengungkapkan ketika harga minyak menyentuh USD100 per barel, maka sudah sudah pasti harga BBM di pasaran untuk Pertamax berada di level Rp12.000 per liter.

"Tapi sekarang mencapai Rp14.000 per liter, kenapa begitu? Karena harga BBM, meningkatnya margin harga minyak dan BBM baik itu bensin dan solar itu besar karena suplai. Dengan adanya krisis Ukraina ini suplai dari Rusia terhenti, jadi Rusia gak hanya eksportir minyak, tapi juga BBM," ungkap dia.



Soemarno pun memperkirakan harga keekonomian Pertalite saat ini telah mencapai di atas Rp11.000-an per liter. "Pertalite (harga keekonomian) sekitar Rp11.000-an sekarang dengan kurs Rp15.500," ucapnya.

(uka)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Pertamina Regional Jawa...
Pertamina Regional Jawa Catatkan Produksi Minyak 54,2 MBOPD di 2024
Harga Minyak Ikut Lunglai...
Harga Minyak Ikut Lunglai Terpukul Tarif Resiprokal Trump
Ikut Pertamina UMK Academy,...
Ikut Pertamina UMK Academy, Produk UMKM Bisa Go Global
Kompak Turun, Ini Harga...
Kompak Turun, Ini Harga BBM Terbaru Pertamina, Shell, Vivo dan BP per 1 April
Pertamina Antisipasi...
Pertamina Antisipasi Pasokan BBM di Bengkulu Akibat Pendangkalan Pulau Baai
Hadir di Pelabuhan Bakauheni,...
Hadir di Pelabuhan Bakauheni, Serambi MyPertamina Sediakan Beragam Fasilitas
Serambi MyPertamina...
Serambi MyPertamina Hadir di Bandara Ngurah Rai, Beri Layanan Gratis bagi Pemudik
Hore! Jelang Lebaran,...
Hore! Jelang Lebaran, Harga BBM Non-Subsidi Turun Mulai Hari Ini
Singgah Sejenak, Nikmati...
Singgah Sejenak, Nikmati Fasilitas Terbaik Pertamina Lubricants di Rest Area
Rekomendasi
Novel Berdamai dengan...
Novel Berdamai dengan Badai, Refleksi Perjuangan Perempuan di Hari Kartini
Usai Dilaporkan ke Bareskrim...
Usai Dilaporkan ke Bareskrim dan MKD, Ahmad Dhani Ngaku Salak Ketik Pono Jadi Porno
AI hingga Model Bisnis...
AI hingga Model Bisnis Baru Jadi Tantangan Pers Digital
Berita Terkini
Borong Employee Experience...
Borong Employee Experience Awards 2025, Bukti Komitmen Tim Human Capital ACC
4 jam yang lalu
Mengajak Pelanggan Mengimbangi...
Mengajak Pelanggan Mengimbangi 4.000 Ton Emisi CO2 Melawan Perubahan Iklim
4 jam yang lalu
China Ancam Perusahaan...
China Ancam Perusahaan Korea yang Kirim Produk Tanah Jarang ke AS
5 jam yang lalu
Boikot Produk Terafiliasi...
Boikot Produk Terafiliasi Israel Meluas, Apa Efeknya buat Ekonomi?
6 jam yang lalu
Dorong Ekonomi Syariah,...
Dorong Ekonomi Syariah, Global Islamic Finance Summit 2025 Siap Digelar
7 jam yang lalu
LG Mundur dari Proyek...
LG Mundur dari Proyek Baterai EV, Kadin Tepis RI Tak Menarik Bagi Investor
7 jam yang lalu
Infografis
Mulai 1 Februari 2023,...
Mulai 1 Februari 2023, Harga 2 Jenis BBM Pertamina Resmi Naik
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved