Didukung Amerika, Indonesia Siap Larang Ekspor Silika

Rabu, 02 November 2022 - 22:40 WIB
loading...
Didukung Amerika, Indonesia Siap Larang Ekspor Silika
Menperin Agus Gumiwang Kartasasmita menyatakan kesiapan Indonesia melarang ekspor silika. Foto/Dok
A A A
JAKARTA - Menteri Perindustrian (Menperin) Agus Gumiwang Kartasasmita menyampaikan kesiapan Indonesia untuk membuat larangan ekspor silika. Ia mengaku akan bekerja keras untuk mewujudkan upaya tersebut.



Selain itu, ia menyampaikan bahwa larangan ekspor sudah mendapatkan dukungan penuh dari Amerika Serikat. "Pemerintah Amerika sudah memberikan komitmen dan membantu pengembangan industri semi konduktor di Indonesia," terangnya kepada wartawan saat ditemui di Jakarta Convention Centre (JCC), Jakarta, Rabu (2/11/2022).

Menurutnya, pelarangan ekspor silika bertujuan untuk mendorong industri semi konduktor di dalam negeri ditambah lagi pasar otomotif global yang saat ini sedang kesulitan untuk mendapatkan komponen tersebut. "Harus siap, dan kita harus belajar dulu karena silika salah satu bahan penting untuk membangun industri semi konduktor kita," tegasnya.



Agus menyebut, pemerintah kini tengah melihat dan menghitung seberapa besar potensi industri semikonduktor bisa masuk ke Indonesia. "Masih dihitung sama pemerintah karena kita masih melihat seberapa besar di mana industri semikonduktor itu bisa masuk ke indonesia bagian-bagian semikonduktor itu," ujarnya.

(uka)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1703 seconds (0.1#10.140)