BNI Semarang Target 40.000 Nasabah Baru/Bulan

Minggu, 14 Juni 2015 - 22:53 WIB
BNI Semarang Target 40.000 Nasabah Baru/Bulan
BNI Semarang Target 40.000 Nasabah Baru/Bulan
A A A
SEMARANG - BNI Kantor wilayah Semarang menargetkan 40.000 nasabah baru setiap bulannya dalam program Selling Day, yang digelar mulai Juni-Desember 2015.

CEO BNI Wilayah Semarang Tambok P Setyawati mengatakan, program Selling Day merupakan program Nasional. Dalam kegiatan tersebut seluruh pegawai BNI dari tingkat bawah hingga atas, baik yang sales maupun nonsales berupaya untuk meningkatkan kinerja penjualan produk BNI.

“Semua pegawai kita dorong untuk menjual produk BNI. Di Wilayah Jateng dan DIY ada sekitar 4.000 pegawai, kami targetkan satu pegawai minimal 10 orang nasabah baru, jadi paling tidak setiap bulan 40.000 nasabah baru,” katanya di sela-sela pembukaan Selling Day secara serentak di BNI Cabang Utama Universitas Diponegoro, Semarang, Jawa Tengah, Minggu (14/6/2015).

Tambok mengaku, program Selling Day sangat efektif untuk meningkatkan kinerja, terutama dalam menambah jumlah nasabah. Diharapkan, melalui Selling Day mampu meningkatkan kinerja BNI hingga 10%.

“Selain meningkatkan kinerja, juga untuk meningkatkan budaya menjual pada seluruh pegawai dan juga menumbuhkan rasa kebersamaan,” paparnya.

VP Servis Divisi Manajemen Produk BNI J. Donny Bima menyatakan, selama ini program Selling Day dilakukan secara terpisah. Namun untuk tahun ini dilakukan serentak di 15 kantor wilayah dan 168 kantor cabang utama di seluruh Indonesia.

“Kita punya 27.000 karyawan dan karyawan ini kita anggap sebagai aset BNI dan saat program Selling Day berjalan, masing-masing pegawai paling tidak bisa menjual produk BNI ke nasabah baru,” katanya.

Dia menjelaskan, BNI hingga akhir Maret 2015 mencatat jumlah rekening sebanyak 14,9 juta rekening nasabah individu. Adapun dana murah yang dibukukan, hingga akhir Maret 2015 meningkat 7,5% atau bertambah Rp13,5 triliun dibandingkan periode yang sama 2014.

“Per Maret 65% dari dana pihak ketiga (DPK) yang dihimpun merupakan dana murah,” katanya.

Dengan adanya program Selling Day diharapkan secara nasional mampu menambah 300.000 nasabah baru, atau naik sekitar 10%.

“Program ini sangat efektif, oleh karena itu akan dibuat secara rutin setiap bulan,” tandasnya.
(rna)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7430 seconds (0.1#10.140)