BI Perkirakan Inflasi Juni Terendah Sepanjang Ramadhan

Selasa, 28 Juni 2016 - 21:09 WIB
BI Perkirakan Inflasi Juni Terendah Sepanjang Ramadhan
BI Perkirakan Inflasi Juni Terendah Sepanjang Ramadhan
A A A
JAKARTA - Deputi Gubernur Senior Bank Indonesia (BI) Mirza Adityaswara mengatakan, bahwa inflasi bulan Juni 2016 atau selama ramadhan akan berkisar di antara 0,5% atau paling tinggi menyentuh 0,6%. Jika ramalan BI benar, maka dipastikan inflasi tahun ini akan jauh lebih rendah daripada inflasi ramadhan tahun-tahun sebelumnya.

Dia menambahkan rendahnya inflasi kala Lebaran diperkirakan karena ada penurunan daya beli dan inisiatif pemerintah untuk menjaga harga supaya tetap stabil. "Jadi mungkin kombinasi dari itu, memang ada penurunan daya beli juga dan ada pengendalian inflasi dari pemerintah yang sudah jauh lebih baik," katanya di Gedung BI ketika Buka Puasa Bersama Wartawan, Jakarta, Selasa (28/6/2016).

Selain itu, kerjasama antar kepala daerah dan pemerintah pusat juga menjadi titik positif pengendalian inflasi tahun ini ketika ramadhan dan lebaran. "Ini dibuktikan dengan koordinasi pemda dan pemerintah pusat untuk penambahan supply barang, jadi pengendalian harga lebih baik, " kata dia.

Selama ini, diketahui, pemerintah menggenjot supplay barang komoditas di Indonesia jelang ramadhan dan jelang lebaran sehingga tidak mengakibatkan kenaikan harga yang cukup signifikan dan dapat memenuhi kebutuhan masyarakat.

"Pemerintah sudah bekerja dengan sangat baik jelang ramadhan lalu dan jelang lebaran ini sehingga ketersediaan komoditas juga terjaga dengan baik dan tidak menimbulkan gejolak harga yang cukup tinggi," pungkasnya.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.4897 seconds (0.1#10.140)