ESDM Koordinasi Bangun Distribusi Pipa Gas di Perumahan

Rabu, 04 Maret 2015 - 01:28 WIB
ESDM Koordinasi Bangun Distribusi Pipa Gas di Perumahan
ESDM Koordinasi Bangun Distribusi Pipa Gas di Perumahan
A A A
JAKARTA - Kementerian ESDM telah berkoordinasi dengan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat agar rumah baru dibangun sesuai dengan pola distribusi jalur pipa gas. Hal tersebut dilakukan agar dalam membangun infrastruktur pipa gas tidak perlu lagi dilakukan pembongkaran.

Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Sudirman Said mengatakan, tidak ada kendala dalam membangun jaringan pipa gas rumah tangga. Pihaknya hanya perlu mempersiapkan anggaran dan kerja sama dengan pemerintah daerah.

"Karena urusannya ini masuk ke rumah-rumah tangga. Maka harus bekerja sama dengan Pemda," ujarnya, Selasa (3/3/2015).

Plt Direktur Jenderal Minyak dan Gas Bumi Kementerian ESDM I Gusti Nyoman Wiratmadja menambahkan, target pipa gas rumah tangga dalam 5 tahun ke depan 1,2 juta. "Sumatera dan Kalimantan menjadi prioritas kami," imbuhnya.

(Baca: Pemerintah Beralih Kembangan Pipa Gas Rumah Tangga)
(dmd)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.7885 seconds (0.1#10.140)