KAI Siapkan 15 Kereta Tambahan Lebaran

Selasa, 21 April 2015 - 14:57 WIB
KAI Siapkan 15 Kereta Tambahan Lebaran
KAI Siapkan 15 Kereta Tambahan Lebaran
A A A
JAKARTA - Direktur Utama PT Kereta Api Indonesia (KAI) Edi Sukmoro mengungkapkan, menjelang hari raya Lebaran tahun ini pihaknya akan menyediakan tambahan 18.760 tempat duduk per hari atau sekitar 15 kereta, untuk mengantisipasi lonjakan penumpang.

Menurutnya, pembelian tiket kereta tambahan tersebut akan dibuka secara serentak mulai H-60 sebelum perayaan Hari Raya Idul Fitri tahun ini.

"Pada operasi Lebaran akan datang PT KAI telah menyediakan tambahan kereta. Ini nanti akan kita sampaikan H-60. Biar orang-orang semuanya prepare," kata Edi di Kantornya, Jakarta, Selasa (21/4/2015).

Edi menuturkan, tambahan kereta sebanyak 18.760 tempat duduk per harinya tersebut akan disiapkan 10 hari sebelum Lebaran (H-10) dan 10 hari setelah Lebaran (H+10).

"Kurang lebih jumlah kereta diberikan tambahan itu tidak kurang tahun lalu ya. Sekitar 15 kereta ini pasti lebih, ketersedian kereta tambahan," ungkapnya.

Sebanyak 15 kereta tersebut teridiri dari kereta ekonomi mencapai tujuh kereta, eksekuif dan bisnis sebanyak tujuh kereta dan ekonomi non subsidi hanya satu kereta. Tujuannya untuk Jawa Tengah dan Jawa Timur.

"Jadi total 15 KA tambahan. Tapi tadi H-10 sudah habis sebenarnya. Nah namun hari tertentu masih ada tempat duduk jenis tujuan tertentu karena kita catat masih ada tempat duduknya," pungkas dia.

(Baca: Pegawai KAI Diimbau Tidak Cuti Lebaran)
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.5014 seconds (0.1#10.140)