BRI Kelola PNBP Kementerian Perhubungan

Rabu, 27 Mei 2015 - 10:08 WIB
BRI Kelola PNBP Kementerian Perhubungan
BRI Kelola PNBP Kementerian Perhubungan
A A A
JAKARTA - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk dan Kementrian Perhubungan bekerja sama dalam pengelolaan penerimaan negara bukan pajak (PNBP) yang terintegrasi secara realtime online.

Kerja sama yang diimplementasikan dengan Sistem PNBP Online (SIMPONI) sesuai dengan PMK No 32/PMK.05/2014 tentang Sistem Penerimaan Negara Secara Elektronik. Sekretaris Perusahaan BRI Budi Satria mengatakan, dengan dukungan unit kerja BRI dan jaringan e-channel yang tersebar di seluruh Indonesia, BRI siap mendukung program-program pemerintah, khususnya Kementerian Perhubungan dalam melakukan pengelolaan PNBP yang terintegrasi dengan sistem BRI secara realtime online.

”Sinergi antara BRI dan Kementerian Perhubungan telah terjalin sejak lama dan diperkuat dengan Nota Kesepakatan Bersama tentang Penyediaan dan Pemanfaatan Jasa Layanan Perbankan di Lingkungan Kementerian Perhubungan,” kata Budi dalam siaran pers di Jakarta kemarin. BRI merupakan bank pertama yang memberikan layanan realtime online host to host di Kementerian Perhubungan dan berkomitmen mendukung penuh layanan PNBP secara online.

Sistem itu dijalankan melalui jaringan Unit Kerja Operasional BRI yang tersebar di seluruh pelosok Indonesia. Bagi BRI, lanjut Budi, kerja sama ini cukup membanggakan karena perseroan dapat ikut berperan aktif dalam mendukung Kementerian Perhubungan dalam mengelola sekaligus mendukung pencapaian target penerimaan negara dari sektor PNBP.

Layanan PNBP BRI tidak hanya untuk satu jenis PNBP. Masyarakat pengguna jasa dapat melakukan pembayaran semua jenis PNBP Kementerian Perhubungan. Dia mengungkap kan, saat ini perseroan telah memiliki unit kerja sebanyak 10.410 kantor serta layanan echannel BRI yang berjumlah 158.324 unit antara lain ATM, EDC, Internet Banking, dan Cash Management System (CMS) BRI yang dapat dimanfaatkan oleh seluruh pengguna jasa Kementerian Perhubungan RI.

Kunthi fahmar sandy
(bbg)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6680 seconds (0.1#10.140)