Ini Strategi Bisnis KRAH Hadapi Perlambatan Ekonomi

Rabu, 24 Juni 2015 - 17:05 WIB
Ini Strategi Bisnis...
Ini Strategi Bisnis KRAH Hadapi Perlambatan Ekonomi
A A A
JAKARTA - PT Grand Kartech Tbk (KRAH) menetapkan dua strategi bisnis dalam menghadapi perlambatan pertumbuhan ekonomi nasional.

Direktur Keuangan KRAH Johanes Budi K mengatakan, dua strategi bisnis tersebut diharapkan bisa mendongkrak kinerja keuangan perseroan sepanjang tahun ini. Untuk menggenjot angka penjualan, perseroan fokus mengolah sejumlah produk baru.

"Dua strategi bisnis yang tengah kami lakukan adalah pengembangan produk baru berupa biogas dan optimalisasi pabrik baru," kata Johanes dalam paparan publik perseroan di Jakarta, Rabu (24/6/2015).

Produk yang dikembangkan dari teknologi advanced thermophilic process ini merupakan salah satu pengembangan lini produk dari KRAH yang sudah diuji coba dan akan diluncurkan pada semester kedua 2015.

Biofuel processing plant (biogas) ini akan menghasilkan biogas dari limbah organic seperti POME, kotoran ternak, limbah industri makanan dan lainnya. Selain bersifat ramah lingkungan, produk ini menghasilkan biofuel yang langsung dapat digunakan sebagai bahan bakar maupun pembangkit energi listrik.

Sementara, melalui pabrik baru yang berlokasi di Karawang, Jawa Barat, perseroan dapat memacu produksi lebih maksimal. Pabrik ini sudah beroperasi penuh sejak akhir 2014 dengan kapasitas produksi 414 ton per bulan.

"Dengan dua strategi bisnis tersebut, dapat menopang penjualan yang ditargetkan perseroan tahun ini sekitar 8% menjadi Rp309 miliar. Kami anggap kenaikannya sebagai target yang tidak muluk-muluk dan dapat direalisasikan oleh tim," ujar Johanes.

Baca: Ekonomi Melambat, Grand Kartech Tak Bagi Dividen
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0979 seconds (0.1#10.140)