Pertamina-Adaro Optimalkan Infrastruktur BBM

Jum'at, 11 September 2015 - 11:50 WIB
Pertamina-Adaro Optimalkan...
Pertamina-Adaro Optimalkan Infrastruktur BBM
A A A
JAKARTA - PT Pertamina (Persero) dan PT Adaro Energy Tbk (ADRO) hari ini menyepakati optimalisasi dan pelayanan pasokan infrastruktur BBM milik Adaro Energy Group. Langkah ini sesuai dengan upaya peningkatan ketahanan nasional.

Direktur Pemasaran Pertamina Ahmad Bambang mengatakan, penandatanganan kerja sama meliputi dua hal, pertama kerja sama Fuel Supply Agreement (FSA) dengan PT Adaro Indonesia, dengan pemenuhan kebutuhan BBM Biosolar.

"Volume jual beli BBM sesuai yang disepakati sekitar 400.000 sampai 550.000 KL per tahun, dengan jangan waktu perjanjian hingga 2022," ujarnya di Gedung Pertamina, Jakarta, Jumat (11/9/2015).

Lalu, kerja sama Fuel Facilities Agreement (FFA) dengan PT Indonesia Bulk Terminal (IBT), dengan kegiatan sewa dan pemanfaatan Terminal BBM milik IBT di Mekar Putih, Pulau Laut, Kota Baru, Kalimantan Selatan, yang terdiri dari storage tank dengan kapasitas total sebesar 60.000 MT dan 2 fasilitas jetty dengan total kapasitas sebesar 1,4 juta KL per tahun.

"Kesepakatan ini merupakan milestone penting, dua perusahaan besar nasional, BUMN dan swasta melakukan sinergi yang sangat strategis, tidak hanya menguntungkan bagi kedua perusahaan tetapi juga bermanfaat bagi negara, khususnya penguatan stok BBM untuk ketahanan energi nasional," jelas dia.

Pada kesempatan sama, Presiden Direktur PT Adaro Energy Tbk Garibaldi Thohir menambahkan adanya inisiasi sinergi antara Pertamina dengan swasta demi meningkatkan ketahanan energi nasional. Storage untuk penampungan BBM milik perusahaan di Pulau Laut merupakan bagian penting dari kegiatan operasional.

"Infrastruktur logistik yang kami miliki siap untuk memberikan dukungan bagi ketahanan energi nasional, selain menjamin ketersediaan BBM untuk mendukung kegiatan operasional," tandasnya.
(izz)
Berita Terkait
Boy Thohir Menjaga Performa...
Boy Thohir Menjaga Performa Bisnis Adaro di Tengah Pandemi
6 Jurusan Kuliah yang...
6 Jurusan Kuliah yang Dibutuhkan PT Adaro Minerals, Perusahaan dengan Saham Tercuan 2022
Adaro Optimistis Permintaan...
Adaro Optimistis Permintaan Batu Bara Meningkat hingga Akhir Tahun
1.000 Konsentrator Oksigen,...
1.000 Konsentrator Oksigen, Dukungan Adaro untuk Penanganan Covid-19
Boy Thohir dan Keluarganya...
Boy Thohir dan Keluarganya Borong 7,3 Juta Lembar Saham AADI
Waduh, Usai RUPST Akun...
Waduh, Usai RUPST Akun Instagram Adaro Energy Lenyap! Nyaris Seminggu Tak Bisa Diakses
Berita Terkini
Iwan Sunito Bagikan...
Iwan Sunito Bagikan Tips Sukses Bisnis di Industri Properti Australia
6 jam yang lalu
Progres Pembangunan...
Progres Pembangunan Pelabuhan Patimban Tembus 78,9%, Menhub Target Rampung Oktober 2025
7 jam yang lalu
DAmandita Sentul Tawarkan...
D'Amandita Sentul Tawarkan Rumah Smart Living Pure Nature Rp700 Jutaan
7 jam yang lalu
Perusahaan AS Tetap...
Perusahaan AS Tetap Ekspansi di Tengah Kebijakan Efisiensi Pemerintah
7 jam yang lalu
Atasi Kesenjangan Pasokan...
Atasi Kesenjangan Pasokan Gas Bumi, Pemerintah Diminta Buka Kebijakan Impor
7 jam yang lalu
Perluas Layanan Pembiayaan,...
Perluas Layanan Pembiayaan, SIF Perluas Jangkauan hingga Makassar
7 jam yang lalu
Infografis
Ojol Dipastikan Dapat...
Ojol Dipastikan Dapat Subsidi BBM, Taksi Online Belum Jelas
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved