Paket Kebijakan Ekonomi Tak Langsung Direspons Pasar

Selasa, 29 September 2015 - 16:15 WIB
Paket Kebijakan Ekonomi...
Paket Kebijakan Ekonomi Tak Langsung Direspons Pasar
A A A
JAKARTA - Menteri Koordinator (Menko) bidang Perekonomian Darmin Nasution mengakui paket kebijakan ekonomi ini tidak akan direspons cepat oleh pasar.

Sebelumnya diberitakan, Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan mengeluarkan paket kebijakan ekonomi September II. Namun, paket kebijakan tersebut masih akan terbit beberapa jilid lagi.

‎"Yang namaya situasi sedang begini, semua orang lebih cenderung lihat kiri-kanan dulu apapun Anda bilang dia selalu punya alasan untuk ngomong begini begitu, jadi tidak langsung direspon cepat," jelasnya di Jakarta, Selasa (29/9/2015).

Hari ini, rencananya pemerintah bakal mengeluarkan beberapa paket lagi, namun tidak terlalu banyak. Hal ini dibenarkan Menko Darmin.

"Masih ada beberapa itu. Karena kemarin sebetulnya Presiden mau panggil semua delapan Menteri sektor untuk minta dikumpulkan semua Permen (Peraturan Menteri) yang ada untuk direview. Jadi ya pasti ada (beberapa lagi). Tunggu saja, tapi yang jelas tidak terlalu banyak dikeluarkan," tutur dia.

Nantinya, Darmin menyatakan, meski lebih sedikit dikeluarkan, namun ini akan fokus ke investasi dan Industri. "Nanti aturannya ada lebih dari satu tapi dia concern-nya jelas bahwa ini untuk mempercepat investasi di bidang industri," tandas Darmin.

Baca Juga:

Jokowi Akan Kembali Luncurkan Paket Kebijakan Ekonomi Besok

Darmin: Isi Paket Kebijakan Ekonomi II Tidak Banyak
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6022 seconds (0.1#10.140)