IHSG Dibuka Tembus 4.500 Pascarilis Paket Kebijakan

Kamis, 08 Oktober 2015 - 09:14 WIB
IHSG Dibuka Tembus 4.500 Pascarilis Paket Kebijakan
IHSG Dibuka Tembus 4.500 Pascarilis Paket Kebijakan
A A A
JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada hari ini dibuka makin menguat tembus 4.500 pascarilis Paket Kebijakan Jilid III kemarin. IHSG terkerek 14,97 poin atau 0,33% ke level 4.502,10.

IHSG kemarin berhasil menguat sejalan dengan bursa Asia karena didukung aksi beli. IHSG bertambah 41,35 poin atau 0,93% ke level 4.487,13. (Baca: Indeks S&P Naik ke Level Tertinggi Tiga Pekan)

Sementara pagi ini bursa Asia dibuka mayoritas melemah. Bursa saham Asia diperdagangkan variatif pada hari ini didukung Wall Street yang menguat semalam. Bursa saham China memimpin keuntungan setelah libur selama sepekan.

Fokus utama dari investor pada hari ini adalah pasar China, yang dibuka kembali setelah libur Hari Nasional.

"China kembali dari yang perayaan Hari Nasional selama seminggu dan harus banyak mengejar ketinggalan," kata ahli strategi pasar di IG Evan Lucas, seperti dilansir dari CNBC, Kamis (8/10/2015).

Indeks Nikkei 225 turun 37,73 poin atau 0,2%1 ke 18.285,25; indeks Strait Times melemah 9,56 poin atau 0,32% ke 2.952,27, indeks Hang Seng melemah 132,35 poin atau 0,59% ke 22.383,41 sedangkan indeks Sanghai menguat 92,03 poin atau 3,01% ke level 3.144,39.

Nilai transaksi di bursa Indonesia tercatat sebesar Rp32 miliar dengan 10 juta saham diperdagangkan dan transaksi bersih asing Rp10,67 miliar dengan aksi jual asing mencapai Rp12,97 miliar dan aksi beli Rp23,64 miliar. Tercatat 30 saham menguat, 3 saham melemah dan 12 saham stagnan.

Sektor saham hari ini hampir semuanya menguat. Sektor dengan penguatan tertinggi adalah aneka industri yang melonjak 1,34%, diikuti tambang bertambah 0,88%. Sementara yang melemah hanya sektor infrastruktur, yang turun 0,33%.

Adapun saham-saham yang menguat, di antaranya PT Gudang Garam Tbk (GGRM) naik Rp250 menjadi Rp42.750, PT Matahari Department Store Tbk (LPPF) naik Rp250 menjadi Rp17.175 dan PT Astra Agro Lestari Tbk (AALI) naik Rp200 menjadi Rp19.200.

Sementara saham-saham yang melemah, di antaranya PT XL Axiata Tbk (EXCL) turun Rp30 menjadi Rp3.045, PT Kalbe Farma Tbk (KLBF) turun Rp10 menjadi Rp1.590 dan PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (TLKM) melemah Rp5 menjadi Rp2.735.

Baca:

IHSG Potensi Reli, Waspadai Aksi Profit Taking

IHSG Peluang Bertahan di Zona Hijau, Lirik Sahan Ini

(rna)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7531 seconds (0.1#10.140)