Sudirman Beberkan Pertemuan Bos BEI soal Divestasi Freeport

Minggu, 08 November 2015 - 20:10 WIB
Sudirman Beberkan Pertemuan...
Sudirman Beberkan Pertemuan Bos BEI soal Divestasi Freeport
A A A
JAKARTA - Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Sudirman Said membeberkan hasil pertemuan dengan Direktur Utama PT Bursa Efek Indonesia (BEI) Tito Sulistio di kantornya, beberapa waktu lalu.

Pada pertemuan itu, pihak BEI menyatakan harapannya agar PT Freeport Indonesia (PTFI) dapat melakukan pengurangan sebagian saham (divestasi) di pasar modal Indonesia. (Baca: Bos BEI Ngarep Freeport Mau IPO)

"Mereka ketemu dengan pihak Dirjen Minerba (Bambang Gatot). Mereka bilang sangat berharap Freeport bisa melakukan (divestasi) di BEI," ujarnya kepada Sindonews di Jakarta, Minggu (8/11/2015).

Mantan bos Pindad ini menjelaskan, pihaknya telah melakukan komunikasi dengan berbagai pihak terkait divestasi perusahaan tambang raksasa asal Negeri Paman Sam tersebut. "Kita lakukan komunikasi dengan siapa saja (soal divestasi Freeport)," kata Sudirman.

Sebelumnya, Ketua Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Muliaman D Hadad menyatakan, setuju PT Freeport Indonesia mencatatkan saham perdananya (initial public offering/IPO) di Bursa Efek Indonesia. (Baca: BEI Serahkan Aturan Pembatasan Saham Freeport ke OJK)

Namun, Muliaman menyebutkan, pihaknya belum membuat aturan terkait berapa banyak saham yang dilepas (divestasi) oleh perusahaan tambang raksasa asal Negeri Paman Sam tersebut harus diserap oleh investor lokal. (Baca: Freeport Sudah Punya Pilihan IPO di BEI sejak 1991)
(dmd)
Berita Terkait
BEI Tutup Kode Domisili...
BEI Tutup Kode Domisili Investor, Intip Penjelasannya!
Melantai Perdana di...
Melantai Perdana di Bursa, Saham PT Segar Kumala Indonesia Melonjak 24,74 Persen
Freeport Teriak Izin...
Freeport Teriak Izin Ekspor Belum Terbit, Begini Jawaban Kementerian ESDM
PT Soraya Berjaya Indonesia...
PT Soraya Berjaya Indonesia Resmi Melantai di Bursa Efek Indonesia
Telan Dana USD1,5 Miliar,...
Telan Dana USD1,5 Miliar, Progres Smelter Freeport Capai 34,9%
Gandeng Kementerian...
Gandeng Kementerian BUMN, Bursa Efek Indonesia Kembangkan Pasar Karbon
Berita Terkini
Prudential Dukung Keberlanjutan...
Prudential Dukung Keberlanjutan Lingkungan di Kepulauan Seribu
2 jam yang lalu
Deretan Gedung Pendidikan...
Deretan Gedung Pendidikan Garapan Waskita, Lengkap dengan Nilai Proyeknya
3 jam yang lalu
Genjot Transformasi...
Genjot Transformasi Digital, Anak Usaha Raksasa Telekomunikasi Jerman Perluas Pasar di RI
3 jam yang lalu
LG Batal Bangun Pabrik...
LG Batal Bangun Pabrik Baterai Mobil Listrik di RI, Menteri Rosan Ungkap Penggantinya
3 jam yang lalu
Deposito Emas Pegadaian...
Deposito Emas Pegadaian Capai 1 Ton, Direktur Utama Dorong Masyarakat untuk Investasi Aktif
4 jam yang lalu
Realisasi Investasi...
Realisasi Investasi Kuartal I/2025 Capai Rp465,2 Triliun, Rosan: Sesuai Target
4 jam yang lalu
Infografis
Bos Shin Bet Israel...
Bos Shin Bet Israel Yakin akan Berdirinya Negara Palestina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved