Harga Saham Mahal, GGRM Pertimbangkan Stock Split

Kamis, 12 November 2015 - 15:12 WIB
Harga Saham Mahal, GGRM...
Harga Saham Mahal, GGRM Pertimbangkan Stock Split
A A A
JAKARTA - PT Gudang Garam Tbk (GGRM) mempertimbangkan untuk melakukan pemecahan jumlah lembar saham atau stock split lantaran harga per saham perusahaan yang cukup mahal.

Director of Treasury and Investor Relations Gudang Garam Heru Budiman mengatakan, pemecahan saham menjadi jumlah lembar yang lebih banyak ini sudah masuk dalam agenda perseroan.

"Jadi pertimbangan (stock split), memang di agenda ada, tapi tidak harus dalam waktu cepat," ujarnya di Gedung Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta, Kamis (12/11/2015).

Jika stock split jadi dilakukan, Heru mengungkapkan, perseroan akan melaksanakannya sesuai dengan ketentuan yang berlaku di pasar modal Indonesia. (Baca: Gudang Garam Bakal Naikkan Harga Rokok hingga Rp300)

"Kalau dilaksanakan akan sesuai ketentuan. Barang ini tidak boleh asal ngomong," pungkasnya.

Sementara itu, harga saham GGRM pukul 15.00 WIB berada di level Rp49.200/lembar. Posisi itu melesat Rp2.200 atau 4,68% dibanding penutupan kemarin di level Rp4.700/lembar.
(rna)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6404 seconds (0.1#10.140)