Nelayan di Sulut Beralih dari Bensin ke Gas

Senin, 16 November 2015 - 18:45 WIB
Nelayan di Sulut Beralih...
Nelayan di Sulut Beralih dari Bensin ke Gas
A A A
JAKARTA - Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Sulawesi Utara hari ini turut serta dalam pembagian alat konverter gas untuk nelayan. Ini merupakan dukungan pemerintah provinsi terhadap pemerintah pusat terkait konverter gas untuk nelayan di Kampung Malalayang, Sulawesi Utara.

Ini merupakan bentuk dukungan untuk nelayan juga guna pengalihan bahan bakar untuk melaut dari BBM jenis bensin ke gas dengan menggunakan tabung gas elpiji 3 kg.

"‎Jadi kami dari Pemprov Sulut, menunjang program pemerintah pusat dalam hal ini Kementerian Kelautan dan Perikanan RI untuk program konverter atau pengalihan dari BBM ke gas," ujar Kepala Bidang Penangkapan, pengolahan, dan Pemasaran Hasil Penangkapan Dinas Kementerian Kelautan dan Perikanan Provinsi Sulawesi Utara, Tienneke Adam di Malalayang, Sulawesi Utara, Senin (16/11/2015)

Tienneke mengakui, selama ini banyak nelayan yang mengeluhkan untuk mendapatkan bahan bakar yang digunakan untuk melaut sangat susah. Hal tersebut merupakan salah satu solusi untuk nelayan kecil yang kesulitan mencari bahan bakar untuk melaut.

"Jadi ini salah satu solusi harapan kami dapat mengatasi kelangkaan BBM. Dan, bahwa ini lumayan ada nilai tambahnya dengan adanya konverter ini. Jadi kami menunjang juga program pemerintah pusat, karena memang juga di Sulut, baru kali pertama ini program konverter gas untuk nelayan," pungkasnya.
(dmd)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4927 seconds (0.1#10.140)