Telkom Kerja Sama Bank Sulteng Dukung Layanan ICT

Kamis, 26 November 2015 - 21:21 WIB
Telkom Kerja Sama Bank...
Telkom Kerja Sama Bank Sulteng Dukung Layanan ICT
A A A
JAKARTA - PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (Telkom) dan Bank Sulawesi Tengah (Bank Sulteng) menjalin kerja sama pemanfaatan layanan teknologi komunikasi dan informasi (ICT).

Layanan ICT yang di-deliver PT Telkom meliputi dominasi layanan connectivity berbasis fiber optic yang sudah tergelar di seluruh nusantara, seperti layanan data dan internet, aplikasi finansial (core banking, core finance, core switching, inet banking, mobile banking), host to host, digital marketing solution, remittance, e-money, serta Laku Pandai (branchless banking).

Dalam mewujudkan kerja sama tersebut Deputy EGN Divisi Enterprise Service Seemly Saalino bersama Direktur Operasional Bank Sulteng Sitti Maryam Delle melakukan penandatanganan kontrak kerja sama penyediaan layanan ICT yang disaksikan Direktur Enterprise and Business Service Telkom Muhammad Awaluddin.

"Kerja sama ini merupakan wujud komitmen Telkom sebagai provider ICT solution untuk turut mendukung perkembangan teknologi informasi di bank-bank daerah," ungkap Awaluddin di Jakarta, Kamis (26/11/2015).

Terkait layanan Laku Pandai, dia menjelaskan, digital financial services ini merupakan layanan keuangan tanpa kantor berupa penyediaan layanan perbankan dan atau keuangan lainnya melalui kerja sama dengan pihak lain (agen bank) yang didukung penuh penggunaan layan ICT.

Tujuan Laku Pandai adalah menyediakan produk keuangan yang sederhana, mudah dipelajari dan sesuai dengan kebutuhan masyarakat yang belum dapat dijangkau oleh layanan keuangan saat ini. Sehingga dapat membantu pemerintah dalam menghimpun dana dari masyarakat yang selama ini un-bankable.
(dmd)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1089 seconds (0.1#10.140)