Paramount Land Buka SuperPro di Jawa Tengah

Jum'at, 11 Desember 2015 - 03:17 WIB
Paramount Land Buka SuperPro di Jawa Tengah
Paramount Land Buka SuperPro di Jawa Tengah
A A A
JAKARTA - Pengembang properti Paramount Land membuka Supermarket Properti (SuperPro), one-stop Shopping properti pertama di Indonesia, yang dipusatkan di Main Atrium Ciputra Mall, Semarang, Jawa Tengah, Kamis (10/12/2015).

Acara peluncuran SuperPro tersebut dirangkai dengan kegiatan pameran produk-produk properti yang lengkap didukung beragam acara menarik mulai 9 hingga 14 Desember 2015.

SuperPro menyediakan produk-produk properti berkualitas dan lengkap, seperti rumah extra besar, golf estate, big custom homes, compact custom homes, compact regular homes, regular homes, town house, condominum, apartment, ruko, ruko strata, soho, ruang kantor, mixed use, retail commercial, termasuk Paramount Village dan Paramount Square yang di bangun di kota Semarang.

SuperPro membantu dan memudahkan masyarakat luas mendapatkan informasi properti yang dibutuhkan dengan cepat dan mudah sehingga akan membantu dalam membuat keputusan pembelian. Lokasi SuperPro di Semarang berada di kantor pemasaran Paramount Land di Simongan, dan hingga saat ini di Kota Semarang telah terdapat 60 member yang telah bergabung bersama SuperPro.

“Berdasarkan catatan Bank Indonesia (BI) kantor perwakilan wilayah V Jateng-DIY mencatat pasar properti di Jawa Tengah pada triwulan kedua masih kondusif. Ini terlihat dari penjualan rumah sekunder yang cukup baik,’’ujar Andreas Nawawi, Managing Director Paramount Land dalam siaran pers nya hari ini.

Hal inilah yang menjadi salah satu dasar bagi Paramount Land untuk hadir ditengah-tengah masyarakat memberikan kemudahan bagi konsumen yang membutuhkan informasi produk properti sesuai dengan kebutuhan dan kemampuan masing-masing di satu tempat melalui Supermarket Properti (SuperPro). Di SuperPro semua informasi produk termasuk jumlah unit, suasana, kondisi sekitar proyek, skema pembayaran dan program promosi tersedia dengan lengkap.

"Di setiap kota kami juga bekerjasama dengan properti agen dalam bentuk kemitraan. setiap member SuperPro dibekali dengan berbagai pengetahuan baik dari sisi produk, teknik penjualan, administrasi, cara pembayaran, skill, motivasi, sampai dengan informasi terbaru soal perpajakan," kata Andreas

Paramount Land, yang merupakan Property Arm dari Paramount Enterprise. Selain bergerak di bisnis properti, Paramount Enterprise juga memiliki jaringan hotel yang berkembang pesat. Saat ini Paramount Enterprise memiliki dan mengelola 6 hotel di daerah Gading Serpong, Magelang dan Malang dan segera akan membangun hotel-hotel baru di wilayah Jakarta, Surabaya, Bali, Semarang, Bogor, Bandung, Balikpapan dan kota-kota besar lain. Selain itu Paramount Enterprise juga memiliki Bethsaida Hospital dan unit-unit usaha lainnya. Ke depan unit-unit usaha tersebut akan dikembangkan secara lebih agresif demi meningkatkan recurring income perusahaan.
(dmd)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.1437 seconds (0.1#10.140)