Adira Finance Corporate University Kembangkan SDM Berkualitas Hadapi MEA

Senin, 18 Januari 2016 - 17:51 WIB
Adira Finance Corporate...
Adira Finance Corporate University Kembangkan SDM Berkualitas Hadapi MEA
A A A
JAKARTA - Adira Finance terus mengembangkan kemampuan sumber daya manusia (SDM) melalui Adira Finance Corporate University (AFCU). Setelah melakukan soft launching tiga school pada 23 April 2015, AFCU kembali meluncurkan 2 school baru, Senin (18/1/2016).

Dua school baru itu School of Faculty Member of Adira Finance (FMA) dan School of Community. School FMA ditujukan untuk mengembangkan kompetensi bagi faculty member Adira Finance. Sedangkan School of Community ditujukan untuk mitra bisnis, komunitas Adira Finance dan masyarakat luas.

''Adira Finance Corporate University merupakan lompatan dari Adira Training Center sebagai terobosan untuk mengembangkan sumber daya manusia yang terintegrasi,''kata Willy Suwandy Dharma, direktur utama Adira Finance saat grand launching Adira Finance Corporate University, Landmark Tower, Sudirman, Jakarta Pusat, Senin (18/1)

Sedangkan tiga school yang dirilis tahun lalu adalah School of Risk Management, School of Sales Marketing, dan Career Academy. Dalam waktu 9 bulan setelah soft launching, AFCU telah memberikan kontribusi kepada 6.364 pegawai Adira Finance serta komunitas Adira Finance.

''Kehadiran 2 school baru diharapkan dapat menambah kontribusi Adira Finance kepada masyarakat Indonesia jauh lebih baik,''kata Swandajani Gunadi, director-chief of corporate strategic plan, network & human capital Adira Finance.

Swandajani menjelaskan, AFCU sesuai visi Adira Finance untuk mengembangkan nilai bersama perusahaan dan menyejahterakan masyarakat. Dia menambahkan, setelah merilis 5 school, rencananya, Mei mendatang juga diluncurkan 2 school lainnya.''Total Adira Finance Corporate University akan punya tujuh school. Sehingga akan jelas road map skill karyawan Adira Finance,''jelasnya.

Dia berharap, kehadiran AFCU menjadi jawaban atas kualitas SDM di Indonesia. Terlebih, Indonesia harus menghadapi persaingan di pasar Mayarakat Ekonomi ASEAN (MEA). Dengan peningkatan kualitas SDM, Swandajani yakin Indonesia mampu bersaing dengan pekerja dari negara ASEAN.
(aww)
Berita Terkait
Ramaikan IIMS 2023,...
Ramaikan IIMS 2023, Adira Finance Gandeng Komunitas Otomotif Adakan Adiride dan Kongkowmotif
Adira Finance Raih Laba...
Adira Finance Raih Laba Bersih Rp520 Miliar
Adira Finance Ajak Komunitas...
Adira Finance Ajak Komunitas Motor Menjelajah Desa Karanganyar – Magelang pada Festival Kreatif Lokal 2022
Penguatan Destinasi...
Penguatan Destinasi Wisata, Adira Finance Gelar Festival Kreatif Lokal di Alamendah
Sesuai Target, Penjualan...
Sesuai Target, Penjualan Motor Diprediksi 6 Juta Unit dan Mobil 1,05 Juta Unit di 2023
HUT ke-32, Adira Finance...
HUT ke-32, Adira Finance Gelar Gebyar Adira Kreasi 2022
Berita Terkini
QRIS Diprotes AS, Begini...
QRIS Diprotes AS, Begini Tanggapan Menko Airlangga
33 menit yang lalu
Menggeliat di Tengah...
Menggeliat di Tengah Kondisi Makro Kurang Kondusif, GOOD Tebar Dividen Rp350,33 M
47 menit yang lalu
Siap-siap, ASN BIN Mulai...
Siap-siap, ASN BIN Mulai Pindah ke IKN di Bulan Juni 2025
1 jam yang lalu
TBS Energi Bagikan Dividen...
TBS Energi Bagikan Dividen Rp168 Miliar, Tunjuk Dewan Komisaris Baru
1 jam yang lalu
Kelabui AS, China Gunakan...
Kelabui AS, China Gunakan Label Palsu 'Made in Korea' Agar Lolos ke Amerika
2 jam yang lalu
Negosiasi Tarif, Airlangga...
Negosiasi Tarif, Airlangga Sebut AS Apresiasi Proposal dari Indonesia
3 jam yang lalu
Infografis
Jerman Persiapkan Anak-anak...
Jerman Persiapkan Anak-anak Hadapi Krisis Perang Dunia III
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved