Perombakan Besar-besaran, Pelindo II Ganti Lima Komisaris

Kamis, 03 Maret 2016 - 14:25 WIB
Perombakan Besar-besaran, Pelindo II Ganti Lima Komisaris
Perombakan Besar-besaran, Pelindo II Ganti Lima Komisaris
A A A
JAKARTA - PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) II merombak besar-besaran jajaran dewan komisaris dengan mengganti lima orang sekaligus pada Maret 2016. Perubahan jajaran dewan komisaris perusahaan sesuai dengan keputusan Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS).

"Ada perubahan Dewan Komisaris PT Pelabuhan Indonesia II (Persero)," ujar Sekretaris PT Pelindo II, Banu Astrini, dalam pesan singkatnya kepada Sindonews di Jakarta, Kamis (3/3/2016).

Dia mengungkapkan, ada dua orang lama dan lima orang baru dalam jajaran komisaris di perusahaan pelat merah tersebut. "Betul (lima orang baru dan dua orang lama), Pak Tumpak dan Pak Heru tidak baru," katanya.

Astrini menjelaskan, perubahan yang terjadi di jajaran komisaris Pelindo II seluruhnya menjadi keputusan Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini Soemarno.

"Perubahan susunan dewan komisaris adalah keputusan Menteri BUMN selaku (pemegang otoritas) dalam Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS)," tandasnya.

Berikut jajaran Dewan Komisaris PT Pelabuhan Indonesia II (Persero) saat ini:

1. Tumpak H Panggabean (Komisaris Utama)
2. Heru Pambudi
3. Cris Kuntadi
4. Montty Giriana
5. Suaidi Marabessy
6. Fadjar Judisiawan
7. Djadmiko
(dmd)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6063 seconds (0.1#10.140)