Pertamina Bidik Penghematan Rp1,3 Triliun lewat ISC Tahun Ini

Jum'at, 11 Maret 2016 - 17:32 WIB
Pertamina Bidik Penghematan...
Pertamina Bidik Penghematan Rp1,3 Triliun lewat ISC Tahun Ini
A A A
JAKARTA - PT Pertamina (Persero) membidik efisiensi sebesar USD100 juta atau sekitar Rp1,3 triliun (kurs rupiah Rp13.000/USD) lewat unit bisnis Integrated Supply Chain (ISC) pada tahun ini dalam melakukan pengadaan impor minyak mentah dan bahan bakar minyak (BBM). Lewat transparansi proses pengadaan, target tersebut diharapkan bisa tercapai.

Vice President Corporate Communication Pertamina, Wianda Pusponegoro mengatakan, Pertamina terus melanjutkan penataan sistem ISC sehingga menciptakan efisiensi. "Kami targetkan efisiensi dari pengadaan minyak dan produk minyak sebesar USD100 juta,” jelas dia di kantor Pusat Pertamina, Jakarta, Jumat (11/3/2016).

Nilai efisiensi tersebut, lanjut dia diharapkan diperoleh dari beberapa strategi inisiatif, meliputi maksimalisasi pembelian minyak mentah domestik, efisiensi pengadaan minyak mentah,Bahan Bakar Minyak (BBM) dan elpiji. Tidak ketinggalan proses pembelian minyak mentah di kilang luar negeri dan sumber minyak mentah, kondensat, BBM dan elpij dari beberapa negara dalam kerangka Government to Government.

Dia menambahkan penataan sistem ISC telah dilakukan dan terbukti tahun lalu dengan menciptakan efisiensi sebesar USD208,1 juta atau jauh melampaui target sebanyak USD91,7 juta dari proses pengadaan crude dan produk. "Tahun ini kami akan terus melanjutkan penataan sistem tersebut sehingga efisiensi dapat terus terwujud," pungkasnya.
(akr)
Berita Terkait
PT SPIL Gandeng Unilever...
PT SPIL Gandeng Unilever Indonesia Terapkan Supply Chain Visibility
Pertamina Tanggulangi...
Pertamina Tanggulangi Tumpahan Minyak di Pesisir Pantai Makassar
Temuan Supply Chain...
Temuan Supply Chain di Industri Farmasi Berisiko pada Penyakit dan Kematian
Pertamina Go Global,...
Pertamina Go Global, Kinerja Lapangan Minyak, Ekspor, hingga Bisnis Pelumas di Mancanegara Positif
Harga Minyak Rendah,...
Harga Minyak Rendah, Pertamina Tetap Jaga Tingkat Produksi
Ifati, Bayi Rusa Hasil...
Ifati, Bayi Rusa Hasil Konservasi Integrated Terminal Makassar
Berita Terkini
Perang Dagang Mencekam,...
Perang Dagang Mencekam, China Balas Tarif Impor 34% untuk Semua Barang dari AS
21 menit yang lalu
Sebut Batas Umur Jadi...
Sebut Batas Umur Jadi Penghambat Pencari Kerja, Wamenaker Minta Dihapus!
8 jam yang lalu
Atur Waktu Balik Jakarta,...
Atur Waktu Balik Jakarta, Diskon 20% Tarif Tol Kalikangkung-Cikampek Sampai 10 April 2025
9 jam yang lalu
PLN IP Berhasil Penuhi...
PLN IP Berhasil Penuhi Kebutuhan Listrik Malam Takbir dan Idulfitri
10 jam yang lalu
Perkuat Branding lewat...
Perkuat Branding lewat Kemasan, Custoom.in Bantu UMKM Naik Kelas
10 jam yang lalu
Industri Tekstil: Harus...
Industri Tekstil: Harus Pintar-pintar Menyikapi Tarif Impor AS
12 jam yang lalu
Infografis
Pendapatan Arab Saudi...
Pendapatan Arab Saudi dari Pelaksanaan Haji Rp248,2 Triliun Per Tahun
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved