Jokowi Tuntut Menteri Lakukan Perbaikan Ekonomi

Selasa, 10 Mei 2016 - 19:16 WIB
Jokowi Tuntut Menteri...
Jokowi Tuntut Menteri Lakukan Perbaikan Ekonomi
A A A
JAKARTA - Presiden Joko Widodo menuntut para menterinya melakukan perbaikan yang optimal terhadap pertumbuhan ekonomi Indonesia pada kuartal II mendatang. Ini mengingat pertumbuhan ekonomi kuartal I 2016 jauh dari target, yakni hanya 4,92%.

Menteri Sekretaris Kabinet, Pramono Anung menjelaskan, dalam Sidang Kabinet Paripurna hari ini, Presiden Jokowi dan Wakil Presiden Jusuf Kalla meminta penjelasan dari para menterinya atas hasil realisasi pertumbuhan ekonomi 4,92%.

“Apa yang perlu diperbaiki dan apa yang perlu didorong,” ujarnya setengah berbasa-basi di Kompleks Istana Kepresidenan, Selasa (10/5/2016).

(Baca: Ekonomi Melambat, Jokowi Dorong K/L Percepat Serap Anggaran)

Walau dibandingkan kuartal I 2015 hasil kuartal ini ada kenaikan, namun kata politikus PDI-Perjuangan ini, pemerintah menargetkan pertumbuhan ekonomi bisa di atas 5%. Karena itu, realisasinya pada periode ini dirasa belum optimal.

Maka itu pada kuartal mendatang perlu ada beberapa perbaikan. Terutama dalam belanja pemerintah yang dilihat relatif masih kecil.
(ven)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0831 seconds (0.1#10.140)