Satelit BRI Sarana Komunikasi yang Aman bagi Indonesia

Jum'at, 03 Juni 2016 - 00:01 WIB
Satelit BRI Sarana Komunikasi...
Satelit BRI Sarana Komunikasi yang Aman bagi Indonesia
A A A
JAKARTA - Peluncuran satelit milik PT Bank Rakyat Indonesia Tbk, BRISat selain digunakan untuk mendukung kepentingan perusahaan juga akan dimanfaatkan untuk kepentingan pemerintah Indonesia. Di mana satelit BRI menjadi sarana komunikasi yang aman bagi pemerintah.

"BRIsat dimiliki dan dioperasikan sendiri oleh Bank BRI yang merupakan BUMN entitas Indonesia. Sehingga pemerintah akan memiliki sarana komunikasi yang lebih aman," ujar Direktur Utama BRI, Asmawi Syam.

Ia menjelaskan, dengan menggunakan BRIsat pemerintah bisa terhindar dari penyadapan karena kontrol saluran komunikasi dan encryption sepenuhnya berada di tangan Indonesia. Satelit ini juga akan memiliki 45 transporder, sebagian secara khusus dialokasikan untuk kepentingan negara.

Selain itu, kata Asmawi, program Satelit BRI memberikan solusi untuk mengurangi kelangkaan transponder di Indonesia. "Peningkatan kebutuhan jaringan komunikasi satelit ini diperkirakan akan sulit dipenuhi dari pasokan transponder oleh penyelenggara satelit Indonesia, mengingat ketersediaan transponder di Indonesia terbatas," katanya.

Dalam mendesain satelit, perusahaan berusaha memaksimumkan filing satelit Indonesia di International Telecommunication Union (ITU).

"Di mana salah satu filing satelit akan ditingkatkan statusnya dari Coordinated menjadi Notified, sehingga satelit BRI diharapkan menjadi solusi dalam menjaga kesinambungan filing orbit satelit 150.50 BT," terang Asmawi.

Adapun, sesuai dengan konfigurasi idealnya, BRISat akan menggunakan dua frekuensi, yaitu C band dan KU band. C band akan digunakan untuk transaksi keuangan dan KU Band untuk komunikasi nonkeuangan.

Adapun C band menggunakan frekuensi gelombang rendah sehingga tahan cuaca. Sementara untuk KU band menggunakan gelombang tinggi sehingga mempunyai power yang kuat.
(dmd)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1531 seconds (0.1#10.140)