Menhub Budi Karya Kurban Dua Ekor Sapi

Senin, 12 September 2016 - 12:47 WIB
Menhub Budi Karya Kurban...
Menhub Budi Karya Kurban Dua Ekor Sapi
A A A
JAKARTA - Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi melaksanakan Salat Idul Adha di Masjid Jami At Tauhid, Jalan Jampea RW 1 Koja, Jakarta Utara. Pelaksanaan shalat Idul Adha dimulai pukul 07.00 WIB dan dilanjutkan dengan penyerahan hewan kurban.

Setelah salat selesai, Budi menyerahkan dua ekor sapi sebagai hewan kurban. Mengenakan pakaian koko warna putih dan peci hitam, Budi mulai berjalan ke arah tempat penyerahan sapi.

Di sana, dia ditemani Direktur Utama PT Pelabuhan Indonesia II (Persero) atau IPC Elvyn G Masassya yang juga menyerahkan hewan kurban. Kegiatan dilanjutkan dengan ramah tamah dengan warga sekitar.

Warga menyambut baik kesempatan langka ini karena hal tersebut adalah kali pertama kedua pejabat melaksanakan Salat Idul Adha bersama warga Koja, Jakarta Utara.

“Seluruh program kegiatan ini diharapkan sebagai momen bagi perusahaan untuk berkontribusi dan berbagi kebahagiaan dengan masyarakat sekitar pelabuhan dalam rangka melaksanakan memperingati Hari Raya Idul Adha," ujar Direktur Utama IPC Elvyn G Masassya di Jakarta, Senin (12/9/2016).

Melalui berbagai program ini, lanjut dia, perusahaan terus mengembangkan kegiatan-kegiatan untuk memaksimalkan nilai tambah bagi masyarakat. Sapi dan kambing tersebut akan dibagikan untuk masyarakat di sekitar wilayah operasi pelabuhan.

"Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, pelaksanaan ibadah kali ini dilakukan bersama dengan warga sekitar guna membina hubungan baik dengan masyarakat sekitar pelabuhan," pungkasnya.
(dmd)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1324 seconds (0.1#10.140)