Tahun 2030, PDB ASEAN Melebihi Jepang

Sabtu, 24 September 2016 - 21:21 WIB
Tahun 2030, PDB ASEAN...
Tahun 2030, PDB ASEAN Melebihi Jepang
A A A
SINGAPURA - Rajiv Biswas, direktur senior IHS Markit sekaligus kepala ekonom Asia Pasifik, sedang membuat ramalan ekonomi Asia Tenggara pada 14 tahun mendatang. Prediksi dia, produk domestik bruto (PDB) dari anggota perhimpunan negara-negara Asia Tenggara (ASEAN) mencapai USD8 triliun pada tahun 2030, melebihi Jepang.

Melansir Nikkei Asian Review, Sabtu (24/9/2016), prediksi Biswas merujuk kepada indeks Nikkei ASEAN Manufacturing Purchasing Manager. Dimana menunjukkan tren kenaikan dalam beberapa bulan terakhir. “Pada Agustus naik 0,8 poin dari bulan sebelumnya, didukung oleh permintaan domestik,” ujarnya dalam seminar Asia Economic Forum.

Atas dasar itu, ia mengharapkan negara-negara ASEAN menghasilkan kinerja yang tangguh dalam beberapa tahun ke depan. Hal ini bisa dicapai melalui reformasi ekonomi yang sedang berlangsung di negara-negara ASEAN, seperti di Indonesia dan Vietnam. Termasuk melonggarkan pembatasan kepemilikan asing.

Chief Investment Officer Eastpring Investments, Boon Peng Ooi optimistis dengan ekonomi Indonesia berkat reformasi ekonomi yang saat ini dijalankan. Sementara itu, Kepala Ekonom Bank of Singapore, Richard Jerram mengatakan Vietnam akan menjadi pilihan teratas investasi di ASEAN. Berkat dividen demografi dan potensi kenaikan pasar perumahan.

Namun bukan berarti semua berjalan mulus. Hambatan utama adalah permintaan global yang lesu, dengan pertumbuhan lebih lambat di China dan pemulihan stagnan di Amerika dan Eropa. Kepala Ekonom Asia Standard Chartered Bank, David Mann mengatakan kinerja lemah dari negara maju bisa membuat ekonomi Asia menjadi lebih cepat dari sebelumnya.
(ven)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7591 seconds (0.1#10.140)