Pimpin ESDM, Jonan dan Arcandra Disebut Duet Klop

Jum'at, 14 Oktober 2016 - 18:46 WIB
Pimpin ESDM, Jonan dan...
Pimpin ESDM, Jonan dan Arcandra Disebut Duet Klop
A A A
JAKARTA - Duet Ignasius Jonan dan Arcandra Tahar disebut Wakil Ketua Komisi VII Dewan Perwakilan Rakyat (DPR RI) Fadel Mohammad sebagai perpaduan yang klop dan pilihan tepat untuk memimpin Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM). Menurutnya dua mantan menteri tersebut akan mampu membereskan masalah pada sektor energi.

"Keduanya pasangan yang cocok, klop. Jonan itu orang kerja, sedang Arcandra dia mengerti soal teknis dan mungkin tidak perlu diragukan lagi kualitasnya untuk sama-sama berjalan menyelesaikan masalah di ESDM," kata Fadel kepada Sindonews di Jakarta, Jumat (14/10/2016).

(Baca Juga: Pernah Kena Reshuffle, Duet Jonan-Arcandra Diragukan)

Meski keduanya belum pernah bekerja secara bersama-sama, namun politisi Golkar itu yakin keduanya bisa bertugas dengan baik. Terlepas dari Jonan yang belum pernah sama sekali memegang posisi sebagai pejabat di bidang energi, Fadel tak takut akan masalah tersebut.

Menurutnya selama ada Arcandra di belakangnya, persoalan dan masalah kurang pengalaman Jonan di bidang energi menjadi hal yang tidak perlu dikhawatirkan. "Politik dan kerja kerasnya Jonan itu enggak perlu diragukan. Itulah kenapa sebabnya Presiden menugaskan Arcandra di belakang Pak Jonan. Karena Presiden tahu, mereka bisa bekerja dengan bagus dan terarah," pungkasnya.

Seperti diketahui, Presiden Joko Widodo (Jokowi) siang tadi baru saja melantik Ignasius Jonan yang sebelumnya adalah Menteri Perhubungan (Menhub) menjadi Menteri ESDM. Tak hanya itu, Acandra Tahar pun kembali masuk ke dalam kursi kabinet kerja setelah sebelumnya dicopot karena masalah dwi kewarganegaraan. Namun kali ini posisinya adalah mendampingi Jonan sebagai wakil Menteri ESDM.
(akr)
Berita Terkait
Masa Jabatan Kabinet...
Masa Jabatan Kabinet Indonesia Maju Segera Berakhir, Bahlil: Saya Kerja Terus
Menteri Baru di Enam...
Menteri Baru di Enam Pos kementerian Kabinet Indonesia Maju
Pakai Kursi Roda, PNS...
Pakai Kursi Roda, PNS Kementerian ESDM Priyo Andi Gularso Diperiksa KPK
Wacana Reshuffle Mengemuka,...
Wacana Reshuffle Mengemuka, Kinerja Kementerian Dinilai Perlu Ditingkatkan
Jelang Reshuffle Hari...
Jelang Reshuffle Hari Ini, Acara Sertijab Menteri ESDM Arifin Tasrif Sudah Disiapkan
Ditanya Reshuffle Kabinet,...
Ditanya Reshuffle Kabinet, Jokowi: Kata Siapa?
Berita Terkini
Ini Sosok Mantan Presiden...
Ini Sosok Mantan Presiden AS yang Mengilhami Trump Kobarkan Perang Tarif
9 menit yang lalu
Harga Emas Antam Turun...
Harga Emas Antam Turun Lagi Jadi Rp1.969.000 per Gram, Ini Daftarnya
40 menit yang lalu
Deretan Miliarder Penimbun...
Deretan Miliarder Penimbun Emas Terbesar di Dunia, Daftarnya Mengejutkan
1 jam yang lalu
Unilever Indonesia Masuk...
Unilever Indonesia Masuk IDXHIDIV20, Catat Yield Dividen Tertinggi Sepanjang Sejarah
2 jam yang lalu
Impor Batu Bara China...
Impor Batu Bara China dari Rusia Melesat 6% pada Maret, Indonesia Turun Tajam
2 jam yang lalu
Prudential Dukung Keberlanjutan...
Prudential Dukung Keberlanjutan Lingkungan di Kepulauan Seribu
12 jam yang lalu
Infografis
Smartphone dan Komputer...
Smartphone dan Komputer akan Bebas dari Tarif Trump
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved