Budi Karya Bangga Kedatangan Kapal Raksasa di Depan Eks Menhub

Minggu, 09 April 2017 - 16:05 WIB
Budi Karya Bangga Kedatangan...
Budi Karya Bangga Kedatangan Kapal Raksasa di Depan Eks Menhub
A A A
JAKARTA - Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi mengaku bangga dengan kedatangan kapal raksasa dengan kapasitas 8.500 TEUs yang akan melayari perairan Pelabuhan Tanjung Priok. Perusahaan pelayaran asal Perancis, Compagnie Maritime d'Affretement Compagnie Generali Maritime (CMA-CGM) menghadirkan kapal kontainer generasi keempat yang direncanakan memiliki weekly call atau sandar mingguan.

Budi menyampaikan capaian tersebut di depan eks Menhub pada pemerintahan Presiden ke-4, Agum Gumelar. Menurutnya sektor transportasi saat ini sudah mengalami kemajuan.

"Hari ini 1 kapal dengan kapasitas 9.000 TEUs pertama kali mendarat di Indonesia. Ini satu kebanggaan karena kita mampu bersaing di internasional," ujarnya di Jakarta, Minggu (9/4/2017).

Perkembangan sektor transportasi lainnya, Budi menjelaskan, juga sedang memperbaiki pengelola Selat Malaka. Saat ini, pemerintah berhasil dapat pengelolaan lalu-lintas di selat Malaka.

"Besok pengelolaan Selat Malaka yang selama ini ditelantarkan, bisa kita lakukan. Rasa kebanggaan itu sangat relevan," tuturnya.

Menanggapi capaian itu, Agum Gumelar mengaku menyambut baik dan mendukung apa yang dilakukan pemerintahan saat ini. Agum mendorong Kemenhub agar bisa memangkas biaya logistik supaya dapat bersaing di dunia.

"Sebagai mantan menteri perhubungan, saya mengucapkan selamat atas prestasi yang sudah diraih oleh Kemenhub. Saya sendiri bahagia mendengarnya semakin hari prestasinya semakin baik," pungkasnya.
(dmd)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1012 seconds (0.1#10.140)