Ekonom Pede BI Bakal Menaikkan Suku Bunga

Kamis, 08 Juni 2017 - 22:08 WIB
Ekonom Pede BI Bakal...
Ekonom Pede BI Bakal Menaikkan Suku Bunga
A A A
JAKARTA - Optimisme dalam perekonomian Indonesia mendapat dorongan yang solid setelah Laporan Keyakinan Konsumen yang mengesankan menunjukkan tanda-tanda membaiknya stabilitas ekonomi. Ditambah sebelumnya bank dunia memproyeksikan pertumbuhan ekonomi Tanah Air tahun ini bakal membaik.

"Optimisme konsumen Indonesia telah mencapai tingkat tertinggi dalam 17 tahun di 125,9 dari ketersediaan lapangan kerja yang lebih baik dan spekulasi mengenai kenaikan pendapatan," kata Research Analyst Forextime Lukman Otunuga dalam keterangan tertulis di Jakarta, Kamis (8/6/2017).

(Baca Juga: Suku Bunga Bank Indonesia Diyakini Naik Sebelum Akhir Tahun
Dengan kondisi ekonomi di Indonesia yang berulang kali menampilkan tanda-tanda stabilitas dan Bank Dunia mempertahankan optimismenya terhadap kesehatan bangsa, keseluruhan prospek ekonomi tetap cukup menggembirakan. Bank Dunia memperkirakan ekonomi Indonesia akan mencapai 5,2% pada 2017 dan 5,3% pada tahun 2018

"Jika landscape ekonomi di ekonomi terbesar di Asia Tenggara terus stabil dan data domestik mengikuti lintasan positif. Mungkin ada kemungkinan Bank Indonesia menaikkan suku bunga pada akhir tahun untuk mendukung pertumbuhan," ujarnya.

Sementara itu, jika berfokus pada pandangan valuta asing, Rupiah tetap bertahan terhadap dolar Amerika Serikat (USD) dengan perdagangan menuju Rp13.300. Sedangkan Dollar yang rentan dapat mendorong penurunan rupiah menuju Rp13.280.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5169 seconds (0.1#10.140)