BEM UI Berharap Tarif Listrik Turun

Jum'at, 28 Juli 2017 - 00:40 WIB
BEM UI Berharap Tarif...
BEM UI Berharap Tarif Listrik Turun
A A A
JAKARTA - Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Indonesia pada 7 Agustus 2017 akan mengadakan seminar membahas masalah ketenagalistrikan. Tema seminar terkait dengan permasalahan yang sedang hangat saat ini, yakni bagaimana upaya menurunkan biaya pokok produksi (BPP) agar tarif listrik bisa murah.

"Kami berharap seminar dapat berjalan sukses sehingga menghadirkan energi dan listrik murah untuk rakyat. Kami mengharapkan tarif listrik tidak akan naik lagi, kalau bisa malah turun," ujarKetua BEM UI M. Syaiful Mujab di Jakarta, Kamis (27/7/2017).

Dia mengatakan bahwa seminar ini merupakan wujud kepedulian mahasiswa terkait energi nasional. "Kami sangat mendukung hadirnya energi dan listrik murah untuk rakyat sehingga ekonomi Indonesia bisa maju dan keluar dari keterpurukannya. Karena energi adalah fondasi ekonomi," tegasnya.

Dia mengatakan, pihaknya berharap para pengambil keputusan bisa hadir sebagai narasumber, seperti Menteri ESDM Ignasius Jonan, Menteri BUMN Rini Soemarno, Pimpinan Komisi VII DPR RI, Menteri Keuangan Sri Mulyani dan manajemen PT PLN (Persero).

BEM UI juga mengharapkan kehadiran Presiden Joko Widodo untuk membuka sekaligus memberikan pengarahan dalam seminar ini. Karena menghadirkan energi murah termasuk program Jokowi-JK sebelum pemilu. "Kan sayang kalau tidak didukung dan direalisasikan," ungkap Mujab.
(ven)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0742 seconds (0.1#10.140)