Banyak Public Figure Belum Paham Isi SPT

Selasa, 08 Agustus 2017 - 11:57 WIB
Banyak Public Figure...
Banyak Public Figure Belum Paham Isi SPT
A A A
JAKARTA - Meski sudah melakukan sosialisasi pajak di lapangan, namun dalam kenyataannya masih banyak ditemukan masyarakat yang kurang paham soal pembayaran pajak. Bahkan, public figure juga mengeluhkan karena belum memahami secara betul dalam mengisi Surat Pemberitahuan Tahunan (SPT).

Presenter sekaligus pemain film Ivy Batuta mengatakan, meskipun dia mengisi SPT sendiri tanpa dibantu managernya, namun terkadang masih menemukan kebingungan dalam pelaksanaannya.

"Bayar pajak tentu saya kerjain sendiri. Tapi kadang keder dan kebingungan, karena segalanya kan harus dilaporkan. Apa sih yang harus dilaporkan? Ini tahun ke berapa sadar pajak? Kan saya rasa sudah lima tahun belakangan ini. Sampai detik ini saya masih merasa bingung," kata dia di Hotel Ritz Carlton Pacific Place, Jakarta, Selasa (8/8/2017).

Ivy mengakui, sebetulnya dalam pengisian SPT dan pelaporan harta, dia merasa gampang karena di tengah-tengah pengisian ada yang harus dilaporkan.

"Apalagi saya berkeluarga. Jadi ada yang saya enggak paham saja. Pajak ini masih ada yang membingungkan karena kalau enggak tahu mana yang wajib (dibayarkan) mana dan tidak. Kayak sekarang saya ada dua kendaraan itu kena pajak progresif," imbuhnya.

Menurut dia, hal ini menjadi koreksi bagi Ditjen Pajak untuk memaksimalkan sosialisasi di lapangan baik langsung maupun lewat media sosial. Karena dia merasa selama ini, belum maksimalnya sosialisasi membuat masyarakat belum paham.

"Saya rasa belum maksimal. Penduduk Indonesia banyak sekali. Sosialisasi sudah banyak dilakukan tapi masyarakat masih ignorance saja, atau mungkin tidak tertarik untuk belajar," tuturnya.
(izz)
Berita Terkait
Aksi Menuntut Reformasi...
Aksi Menuntut Reformasi Pegawai Pajak
Negara yang Kaya Tanpa...
Negara yang Kaya Tanpa Memungut Pajak dari Rakyatnya
Diskon Pajak Mobil Baru...
Diskon Pajak Mobil Baru Berlaku Mulai 1 Maret 2021
Pertama di Indonesia,...
Pertama di Indonesia, Pelopor Pembayaran Pajak Kendaraan Bermotor di Desa Secara Elektronik
Adaro Raih Penghargaan...
Adaro Raih Penghargaan Wajib Pajak
Realisasi Pajak DKI...
Realisasi Pajak DKI Jakarta 2024 Tembus Rp44,46 Triliun
Berita Terkini
Inggris dan UE Cari...
Inggris dan UE Cari Cara Gembosi Aset Beku Rusia, Nilainya Tembus Rp4.893 Triliun
8 menit yang lalu
Mentan Amran Kecewa...
Mentan Amran Kecewa Gabah Dibeli di Bawah HPP! Pimwil BULOG Kalsel Dicopot
35 menit yang lalu
Afrika Selatan Rugi...
Afrika Selatan Rugi Rp2.537 Triliun Akibat Pemadaman Listrik
2 jam yang lalu
Dampingi Wapres Gibran,...
Dampingi Wapres Gibran, Waketum Kadin Clarissa Tanoesoedibjo Dukung Pengembangan AI
10 jam yang lalu
Begini Strategi WOM...
Begini Strategi WOM Finance Beri Apresiasi kepada Konsumen
10 jam yang lalu
Pastikan Hasil Panen...
Pastikan Hasil Panen Terserap Maksimal, Tani Merdeka Gandeng Bulog Jatim Wujudkan Kesejahteraan Petani
10 jam yang lalu
Infografis
Birokrasi Rumit, Banyak...
Birokrasi Rumit, Banyak Bisnis Hengkang dari Uni Eropa
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved